5 Tips Dekorasi Simpel agar Kamar Mandi Lebih Estetis dan Modern

5 Tips Dekorasi Simpel agar Kamar Mandi Lebih Estetis dan Modern

ilham fikriansyah - detikProperti
Senin, 27 Okt 2025 11:45 WIB
Kamar mandi
Ilustrasi kamar mandi minimalis estetis. Foto: Future PLC via Ideal Home
Jakarta -

Kamar mandi merupakan salah satu ruangan di dalam rumah yang perlu ditata. Meski hanya digunakan untuk mandi dan buang air, tapi desain kamar mandi yang estetis bisa mempercantik hunian.

Ada banyak rumah yang kini mengusung desain kamar mandi modern, seperti penggunaan lantai dari granit hingga mengusung konsep putih yang bersih dan nyaman. Selain itu, perabotan kamar mandi yang dipilih juga memiliki kualitas tinggi.

Jika ingin membuat kamar mandi rumah tampak lebih estetis dan modern, penghuni rumah tak perlu harus merogoh kocek dalam-dalam. Cukup lakukan beberapa dekorasi simpel sudah membuat kamar mandi jadi tampak ciamik.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Ingin tahu dekorasi simpel di kamar mandi agar tampak lebih estetis? Simak dalam artikel ini.

Tips Dekorasi Kamar Mandi yang Simpel Agar Terlihat Estetis

Merenovasi kamar mandi agar terlihat lebih bagus dan estetis tak harus mengeluarkan biaya mahal. Dikutip dari The Spruce, berikut tips dekorasi kamar mandi yang simpel agar tampak lebih modern:

ADVERTISEMENT

1. Ubah Pencahayaan

Kamar mandi harus mendapatkan cahaya yang pas dari lampu. Sebab, kamar mandi yang minim cahaya dapat memberikan kesan kurang nyaman sekaligus menyulitkan saat mandi.

Pakar interior dari Saab Studios Lauren Saab mengatakan penting untuk menggunakan cahaya yang tepat untuk kamar mandi. Pemilihan warna lampu yang lembut seperti warm white atau amber sangat cocok untuk kamar mandi modern dan estetis.

"Mulailah dengan mengganti lampu ke warna yang lebih lembut dan menambahkan sedikit peredup jika memungkinkan. Hal ini agar Anda dapat mengontrol intensitas cahaya sepanjang hari," kata Saab.

2. Ganti Keran dan Shower

Banyak orang yang enggan mengganti keran air atau shower (pancuran air) karena dianggap masih berfungsi dengan baik. Meski begitu, seiring pemakaian keran air dan shower bisa rusak atau sudah terlihat kusam.

Desainer interior Reanna Channer menyebut tidak ada salahnya mengganti perabotan seperti keran air dan shower. Hal ini dapat menciptakan kesan baru pada kamar mandi sekaligus membuat kegiatan bebersih jadi lebih senang.

"Elemen-elemen ini adalah perhiasan kamar mandi Anda dan menunjukkan seperti apa kepribadian Anda," ujar Channer.

Channer menyarangkan untuk mempertimbangkan pilihan warna saat membeli keran air atau shower. Memilih warna seperti perak atau hitam dapat memberikan sentuhan elegan, modern, dan estetis pada kamar mandi.

3. Pasang Cermin

Cara lain agar kamar mandi terlihat lebih modern dan estetis adalah dengan memasang cermin. Channer menyarankan pilih cermin dengan ukuran lebih besar agar memberikan kesan luas pada kamar mandi.

"Pilih cermin yang berani dan lampu hias yang saling melengkapi. Kombinasi ini tidak hanya mempercantik tampilan kamar mandi, tapi juga menciptakan titik fokus yang menarik perhatian," ungkap Channer.

Senada dengan Channer, Saab menyarankan untuk memilih cermin yang berukuran cukup besar dengan bingkai bundar atau sederhana. Cermin berukuran besar dapat memantulkan cahaya ke seluruh ruangan, sehingga kamar mandi terasa lebih lapang.

"Satu perubahan kecil ini dapat membuat kamar mandi kecil terasa jauh lebih luas dan dirancang dengan baik," paparnya.

4. Pakai Cat Warna Baru

Memilih cat untuk kamar mandi tidak bisa sembarangan. Meski banyak orang yang memilih warna putih karena dinilai paling cocok, tapi sebenarnya masih ada banyak kelir lain yang juga pas untuk kamar mandi.

Misalnya, cat dinding kamar mandi dengan warna yang lembut agar memberikan kesan nyaman dan minimalis. Sesuaikan juga dengan konsep kamar mandi, apakah ingin terlihat estetis, sederhana minimalis, atau modern yang megah.

5. Pilih Keset Kaki yang Bagus

Keset kaki sangat penting agar penghuni tidak terpeleset saat keluar kamar mandi. Di sisi lain, motif keset kaki yang minimalis dan estetis juga bisa mempercantik kamar mandi.

"Gantilah dengan keset kaki berbulu lembut dengan warna dan motif. Perubahan ini terasa nyaman dan membuat kamar mandi jadi terlihat berwarna," imbuh Channer.

Demikian lima tips dekorasi simpel kamar mandi agar terlihat estetis dan modern. Semoga membantu!

Punya pertanyaan soal rumah, tanah atau properti lain? detikProperti bisa bantu jawabin. Pertanyaan bisa berkaitan dengan hukum, konstruksi, jual beli, pembiayaan, interior, eksterior atau permasalahan rumah lainnya.

Caranya gampang. Kamu tinggal kirim pertanyaan dengan cara klik link ini




(ilf/abr)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Kalkulator KPR
Tertarik mengajukan KPR?
Simulasi dan ajukan dengan partner detikProperti
Harga Properti*
Rp.
Jumlah DP*
Rp.
%DP
%
min 10%
Bunga Fixed
%
Tenor Fixed
thn
max 5 thn
Bunga Floating
%
Tenor KPR
thn
max 25 thn

Ragam Simulasi Kepemilikan Rumah

Simulasi KPR

Hitung estimasi cicilan KPR hunian impian Anda di sini!

Simulasi Take Over KPR

Pindah KPR bisa hemat cicilan rumah. Hitung secara mudah di sini!
Hide Ads