Di Negara Ini Tren Rumah Putih Abu Sudah Mulai Ditinggalkan

Di Negara Ini Tren Rumah Putih Abu Sudah Mulai Ditinggalkan

Almadinah Putri Brilian - detikProperti
Selasa, 17 Sep 2024 17:35 WIB
Man painting interior of home in gray paint
Ilustrasi cat Foto: Getty Images/Bill Oxford
Jakarta -

Setiap orang memiliki preferensi gaya masing-masing saat mendekorasi rumah. Namun, belakangan ini rumah dengan warna putih, abu-abu, bahkan perabotan yang terbuat dari beludru sempat menjadi tren.

Misalnya di Inggris Raya. Banyak pemilik rumah yang mendekorasi perabotannya dengan warna putih, abu-abu, dan juga melapisinya dengan bahan beludru. Bahkan para selebriti pun juga melakukan hal tersebut.

Walau demikian, kini banyak orang yang mulai meninggalkan tren tersebut. Ada juga yang mengembalikan gaya asli rumah yang ditempatinya sebelum diubah mengikut tren.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Hal itu dilakukan oleh salah satu akun X, @yasminesummanx, yang menemukan sebuah postingan di Facebook tentang seorang pemilik rumah yang mengubah interiornya yang sebelumnya berwarna abu-abu ke gaya aslinya.

ADVERTISEMENT



Dilansir dari Mirror, gaya asli rumah tersebut bagian tangganya terbuat dari kayu berwarna cokelat tua dan lantai berwarna hitam yang dilapisi oleh karpet berwarna cokelat muda. Dinding rumah itu juga diberi warna senada dengan lantainya dan terdapat bagian berwarna putih untuk memberikan aksen. Tak lupa ada lampu gantung vintage dengan perpaduan warna pink dan cokelat yang ciamik.

Postingan miliknya menarik perhatian banyak orang dan sudah dilihat sebanyak 3,9 juta kali dan disukai oleh lebih dari 260 ribu akun. Tak hanya itu, banyak juga yang setuju bahwa mengembalikan rumah ke gaya aslinya jauh lebih indah daripada saat rumah tersebut menggunakan elemen warna abu-abu yang terkesan membosankan.




(abr/zlf)

Kalkulator KPR
Tertarik mengajukan KPR?
Simulasi dan ajukan dengan partner detikProperti
Harga Properti*
Rp.
Jumlah DP*
Rp.
%DP
%
min 10%
Bunga Fixed
%
Tenor Fixed
thn
max 5 thn
Bunga Floating
%
Tenor KPR
thn
max 25 thn

Ragam Simulasi Kepemilikan Rumah

Simulasi KPR

Hitung estimasi cicilan KPR hunian impian Anda di sini!

Simulasi Take Over KPR

Pindah KPR bisa hemat cicilan rumah. Hitung secara mudah di sini!
Hide Ads