Renovasi Hampir Kelar, Sebagian Wisma Atlet Kemayoran Bakal Dihuni ASN

Renovasi Hampir Kelar, Sebagian Wisma Atlet Kemayoran Bakal Dihuni ASN

Almadinah Putri Brilian - detikProperti
Jumat, 26 Sep 2025 17:45 WIB
Pemerintah merenovasi Wisma Atlet Kemayoran untuk ASN dan masyarakat berpenghasilan rendah. Apa kabar renovasi Wisma Atlet terkini?
Wisma Atlet Kemayoran. Foto: Andhika Prasetia
Jakarta -

Renovasi Wisma Atlet Kemayoran-Pademangan sudah hampir selesai. Nantinya sebagian tower Wisma Atlet Kemayoran bisa dihuni ASN.

Kepala Balai Pelaksana Penyediaan Perumahan dan Kawasan Permukiman Jawa I Kementerian Perumahan dan Kawasan Permukiman (PKP), Elias Wijaya Panggabean mengungkapkan tower-tower yang sudah selesai direnovasi ada di Blok C2 Pademangan. Tower tersebut juga sudah diserahterimakan kepada Kementerian Sekretariat Negara (Kemensetneg) selaku pengelola Wisma Atlet Kemayoran.

Rencananya, tower-tower tersebut akan dihuni oleh ASN dari beberapa kementerian/lembaga (K/L). Elias menuturkan, kemungkinan besar tower 8,9,10 Blok C2 sudah bisa dihuni pada awal Oktober 2025.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Saat ini tower 8,9,10 Blok C2 sedang dilakukan proses administrasi penghunian dari beberapa K/L oleh pihak Kemensetneg selaku pemilik Wisma Atlet dan yang memiliki otoritas dalam pengelolaan Wisma Atlet Kemayoran," ujarnya kepada detikcom, Kamis (25/9/2025).

ADVERTISEMENT

Ketika ditanya apakah tower-tower di Blok C2 hanya dihuni oleh ASN saja atau untuk komersial juga, ia mengatakan itu kewenangan Kemensetneg untuk menentukan peruntukan Wisma Atlet Kemayoran.

"Untuk pemanfaatan apakah untuk ASN, TNI, Polri atau untuk komersial adalah kewenangan Kemensetneg. Tapi yang kami tahu untuk Blok C2 tidak ada peruntukan untuk komersial," tutur Elias.

detikcom sudah mencoba menghubungi Kementerian Sekretariat Negara terkait informasi tersebut. Namun hingga berita ini ditayangkan, masih belum ada tanggapan.

Di sisi lain, untuk tower-tower yang ada di Blok D10 Wisma Atlet Kemayoran masih dalam proses renovasi. Diperkirakan semuanya rampung pada Desember 2025.

"Untuk Blok D10 saat ini masih dalam tahap proses revitalisasi untuk mencapai kelayakan seperti di Blok C2. Target penyelesaian November-Desember 2025," ungkap Elias.

Dalam catatan detikcom, revitalisasi Wisma Atlet dilakukan pada Blok D10 Kemayoran di 7 tower sebanyak 5.494 unit dan Blok C2 Pademangan sebanyak 3 tower berkapasitas 1.932 unit. Dari total 7.426 unit yang direvitalisasi, sebanyak 1.932 unit dari Blok C2 tower 8 dan Blok D10 tower 1,2,3,4,6 dan 7 rencananya akan dimanfaatkan sebagai hunian bagi ASN dan Masyarakat Berpenghasilan Rendah (MBR).

Punya pertanyaan soal rumah, tanah atau properti lain? detikProperti bisa bantu jawabin. Pertanyaan bisa berkaitan dengan hukum, konstruksi, jual beli, pembiayaan, interior, eksterior atau permasalahan rumah lainnya.

Caranya gampang. Kamu tinggal kirim pertanyaan dengan cara klik link ini




(abr/zlf)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Kalkulator KPR
Tertarik mengajukan KPR?
Simulasi dan ajukan dengan partner detikProperti
Harga Properti*
Rp.
Jumlah DP*
Rp.
%DP
%
min 10%
Bunga Fixed
%
Tenor Fixed
thn
max 5 thn
Bunga Floating
%
Tenor KPR
thn
max 25 thn

Ragam Simulasi Kepemilikan Rumah

Simulasi KPR

Hitung estimasi cicilan KPR hunian impian Anda di sini!

Simulasi Take Over KPR

Pindah KPR bisa hemat cicilan rumah. Hitung secara mudah di sini!
Hide Ads