Pengembang TOD Sentul Bangun Jembatan, Buka Potensi Kawasan Bisnis 120 Ha

Pengembang TOD Sentul Bangun Jembatan, Buka Potensi Kawasan Bisnis 120 Ha

Sekar Aqillah Indraswari - detikProperti
Selasa, 29 Okt 2024 12:00 WIB
ADHI CITY Xperience
ADHI CITY Xperience. Foto: Dok. Istimewa
Jakarta -

PT Adhi Commuter Properti Tbk mengembangkan kawasan hunian berbasis TOD (Transit Oriented Development) yang berfokus dalam percepatan bisnis. Terbaru, ADCP menggelar kegiatan ADHI CITY Xperience di salah satu kawasan yang mereka kembangkan ADHI CITY Sentul.

ADHI CITY Xperience adalah langkah awal dalam membuka potensi bisnis baru melalui peluang pengembangan kawasan. Kegiatan ini ditandai dengan Erection Girder Ceremony di Kawasan ADHI CITY Sentul yang bertujuan membuka potensi pengembangan bisnis di kawasan ini.

Girder ini akan menjadi jembatan penghubung yang menghubungkan 2 Desa dari 2 Kecamatan, yakni Desa Pasirlaja, Kecamatan Sukaraja dengan Desa Kadungmangu, Kecamatan Babakan Madang di Kabupaten Bogor. Jembatan ini mampu membuka potensi pengembangan kawasan seluas 100-120 hektar.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"ADCP berfokus untuk memberikan efisiensi waktu dan menciptakan gaya hidup yang lebih sehat, lebih produktif, dan tentunya lebih bahagia bersama keluarga" kata Direktur Utama ADCP Rizkan Firman keterbukaan informasi seperti yang dikutip pada Selasa (29/10/2024).

Akses jembatan ini memberikan peluang pengembangan di kawasan hunian tapak di ADHI CITY Sentul. Pengembangan ini, meliputi kawasan hunian tapak baru, hunian vertikal dengan beragam tipe unit, area terbuka hijau, ruang komunitas, hingga fasilitas publik, seperti rumah ibadah, sekolah, hingga rumah sakit.

ADVERTISEMENT

Fasilitas komersial juga akan dikembangkan di kawasan ini, antara lain pasar modern, pertokoan, hingga Shopping Mall. Dengan peluang bisnis ini, diharapkan dapat memberikan kemudahan bagi para penghuni dan mengembangkan potensi peluang recurring income perusahaan yang didapatkan dari kerja sama baru dengan sasaran bisnis yang lebih luas.

Kegiatan lain yang digelar lewat kegiatan ADHI CITY Xperience adalah Svarga Xperience atau ADHI CITY Adventure, yang dimaksudkan untuk mengenalkan produk dan konsep baru yang ditawarkan oleh Kawasan Bhumi Svarga yang ada di ADHI CITY Sentul. Konsumen akan dimanjakan dengan area terbuka hijau dan area komersial dengan lingkungan bernuansa Bali yang mampu meningkatkan kenyamanan penghuni.

Kelebihan lainnya yang tersedia ADHI CITY Sentul adalah kawasan ini terletak 0 km dari 2 Pintu Tol, yakni Pintu Tol Sirkuit Sentul dan Pintu Tol Sentul Selatan.

Ada pun, kegiatan ini dihadiri oleh Direktur Utama ADCP Bapak Rizkan Firman beserta jajaran Direksi dan Manajemen ADCP, Perangkat Desa terkait di area Kadungmangu, area Pasirlaja dan sekitarnya, serta konsumen, calon konsumen, investor dan komunitas lainnya.




(aqi/aqi)

Kalkulator KPR
Tertarik mengajukan KPR?
Simulasi dan ajukan dengan partner detikProperti
Harga Properti*
Rp.
Jumlah DP*
Rp.
%DP
%
min 10%
Bunga Fixed
%
Tenor Fixed
thn
max 5 thn
Bunga Floating
%
Tenor KPR
thn
max 25 thn

Ragam Simulasi Kepemilikan Rumah

Simulasi KPR

Hitung estimasi cicilan KPR hunian impian Anda di sini!

Simulasi Take Over KPR

Pindah KPR bisa hemat cicilan rumah. Hitung secara mudah di sini!
Hide Ads