Apartemen Ditinggal Pemiliknya Kerja, Eh... Pas Pulang Sudah Tertimpa Pohon

Apartemen Ditinggal Pemiliknya Kerja, Eh... Pas Pulang Sudah Tertimpa Pohon

Wida Puspitasari - detikProperti
Kamis, 25 Apr 2024 09:45 WIB
Tree that has fallen on a house during a severe storm
[url=file_closeup.php?id=17576193][img]file_thumbview_approve.php?size=1&id=17576193[/img][/url]

[url=http://www.istockphoto.com/file_search.php?action=file&lightboxID=3990307]
[img]http://i292.photobucket.com/albums/mm29/jcookephoto/constructionlblink.jpg[/img][/url]
Ilustrasi bangunan tertimpa pohon Foto: Getty Images/doublediamondphoto
Jakarta -

Sebuah apartemen di Orange City, Florida, Amerika Serikat rusak parah akibat tertimpa pohon besar pada Senin pagi (22/4/2024). Penghuni apartemen tersebut, David Monagas bercerita bahwa ia meninggalkan apartemennya untuk bekerja pada pagi hari dan mendapati bangunan tersebut sudah rusak parah saat ia pulang.

Monagas berkata pohon raksasa tersebut mendarat di meja ruang makannya, tempat dia baru saja meminum kopi di pagi hari.

"Batang pohonnya jatuh menembus langit-langit seperti terkena torpedo," ujar David, dilansir dari Fox 35 Orlando, Rabu (24/4/2024).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Apartemen tertimpa pohonApartemen tertimpa pohon di Florida Foto: Tangkapan layar via Fox 35 News

Menurut kabar, terdapat kerusakan yang besar pada unit di lantai dua apartemen tersebut. Seorang saksi bernama Desiree Kirker juga mengatakan bahwa ia sangat terkejut saat melihat pohon itu tumbang dan menimpa apartemen di depan matanya. Saat kejadian itu, ia sedang berada di teras depan rumahnya.

"Sejujurnya aku tidak tahu harus berpikir apa," katanya. "Aku hanya sangat kaget."

ADVERTISEMENT

Setelah para kru penyelamat datang untuk membersihkan puing-puing, penghuni gedung lainnya bergabung dengan Kirker dan Monagas untuk melihat pembersihan apartemen akibat pohon tumbang itu.

"Semuanya sangat berantakan, pohonnya dan fiberglass berserakan," kata Kirker.

Pemerintah setempat mengatakan bahwa tidak ada yang terluka akibat kejadian ini. Namun, banyak warga dan hewan harus dievakuasi dari rumah mereka ke tempat yang lebih aman untuk sementara waktu sambal menunggu perbaikan.




(abr/abr)

Kalkulator KPR
Tertarik mengajukan KPR?
Simulasi dan ajukan dengan partner detikProperti
Harga Properti*
Rp.
Jumlah DP*
Rp.
%DP
%
min 10%
Bunga Fixed
%
Tenor Fixed
thn
max 5 thn
Bunga Floating
%
Tenor KPR
thn
max 25 thn

Ragam Simulasi Kepemilikan Rumah

Simulasi KPR

Hitung estimasi cicilan KPR hunian impian Anda di sini!

Simulasi Take Over KPR

Pindah KPR bisa hemat cicilan rumah. Hitung secara mudah di sini!
Hide Ads