Kastil Tertua di Dunia Masih Dihuni, Ini Fakta Menarik Kastil Windsor di Inggris

Kastil Tertua di Dunia Masih Dihuni, Ini Fakta Menarik Kastil Windsor di Inggris

Sekar Aqillah Indraswari - detikProperti
Rabu, 14 Mei 2025 10:15 WIB
Di Mana Ratu Elizabeth II Dimakamkan? Tentang Kastil Windsor
Kastil Windsor. Foto: Getty Images/WPA Pool
Jakarta -

Kastil tertua di dunia berada di Inggris dan masih dihuni hingga saat ini. Nama kastil tersebut adalah Kastil Windsor.

Dilansir Express, umur Kastil Windsor sudah lebih dari 1.000 tahun. Kastil ini dibangun tak lama setelah penaklukan bangsa Norman pada 1066. Pembangunannya dimulai sekitar 1070 di bawah perintah Raja William I dari Inggris atau William Sang Penakluk.

Pada awalnya Raja William hanya ingin membangun benteng. Pembangunannya memakan waktu hingga 16 tahun. Setelah benteng selesai, di area tersebut dibangun pula sebuah kastil kerajaan dan kini menjadi salah satu kastil paling terkenal di dunia.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Selain tertua di dunia, Kastil Windsor adalah salah satu kastil terluas di dunia yakni seluas 5 hektare. Para ahli di Authentic Vacation mengatakan di dalam istana ini terdapat lebih dari 1.000 kamar, termasuk tempat peristirahatan negara, kapel, perpustakaan kerajaan, dan lebih dari 300 perapian.

Hingga saat ini Kastil Windsor masih dihuni, terdapat sekitar 500 penghuni dan staf, mulai dari koki, tukang kebun, kepala pelayan, dan pustakawan.

ADVERTISEMENT

Dari kastil ini menuju jantung London aksesnya cukup mudah karena lokasinya yang tak begitu terpencil. Tercatat, sedikitnya ada 40 raja pernah tinggal di sini. Kemudian, banyak acara penting juga digelar di kastil ini, salah satunya adalah pernikahan anak kedua Raja Charles III yakni Pangeran Harry dan Meghan Markle di Kaple St George. Selain itu, Kastil Windsor juga menjadi tempat peristirahatan terakhir Ratu Elizabeth II sejak 2022 lalu.

Kastil Windsor pernah mengalami pemugaran. Sejarah mencatat, Raja Edward III pernah mengubah Kastil Windsor menjadi istana Gotik yang besar pada abad ke-14. Kemudian, Raja George IV pernah mengubah Kastil Windsor dengan meninggikan Menara Bundar dan membuat tangga besar pada tahun 1800-an.

Kastil Windsor pernah mengalami kebakaran besar pada tahun 1992 yang merusak beberapa ruangan, termasuk St George's Hall dan Ruang Resepsi Agung.
Revitalisasi memakan waktu lima tahun dan selesai pada tahun 1997. Pekerjaan dilanjutkan pada tahun-tahun berikutnya. Akhirnya aula dalam dapat dibuka dan dikunjungi oleh wisatawan pada 2020 lalu.

Saat ini Kasti Windsor bisa dikunjungi oleh wisatawan. Bahkan bisa masuk ke dalamnya, meskipun tidak bisa menjelajahi semuanya. Salah satu momen yang menarik perhatian adalah pada saat upacara pergantian penjaga.

Menurut Royal Collection Trust, biaya masuk ke kastil adalah Β£ 31 atau Rp 681 ribu (kurs Rp 21.969) untuk orang dewasa, Β£ 20 atau Rp 439 ribu untuk anak muda berusia 18-24 tahun, dan Β£ 15,50 atau Rp 340 ribu untuk anak-anak jika dipesan terlebih dahulu. Tiket tersebut untuk akses ke State Apartments, Kapel St George, and The Semi-State Rooms.

Punya pertanyaan soal rumah, tanah atau properti lain? detikProperti bisa bantu jawabin. Pertanyaan bisa berkaitan dengan hukum, konstruksi, jual beli, pembiayaan, interior, eksterior atau permasalahan rumah lainnya.

Caranya gampang. Kamu tinggal kirim pertanyaan dengan cara klik link ini

(aqi/aqi)

Kalkulator KPR
Tertarik mengajukan KPR?
Simulasi dan ajukan dengan partner detikProperti
Harga Properti*
Rp.
Jumlah DP*
Rp.
%DP
%
min 10%
Bunga Fixed
%
Tenor Fixed
thn
max 5 thn
Bunga Floating
%
Tenor KPR
thn
max 25 thn

Ragam Simulasi Kepemilikan Rumah

Simulasi KPR

Hitung estimasi cicilan KPR hunian impian Anda di sini!

Simulasi Take Over KPR

Pindah KPR bisa hemat cicilan rumah. Hitung secara mudah di sini!
Hide Ads