Terus Hasilkan Duit di Dunia, Meski Sudah di Alam Baka
Tahun ini, Michael Jackson kembali duduk di puncak daftar dengan pendapatan fantastis, USD 105 juta dalam setahun terakhir. Sejak meninggal tahun 2009, King of Pop sudah mengantongi total lebih dari USD 3,5 miliar dari berbagai sumber.
Uang segitu gak jatuh dari langit. Sebagian besar datang dari aset yang Jackson kumpulkan semasa hidup.
Dia sempat membeli katalog lagu ATV pada 1985, yang isinya hampir semua lagu legendaris The Beatles. Dua dekade kemudian, katalog itu dijual ke Sony seharga USD 750 juta.
Tahun lalu, separuh hak cipta dan rekaman aslinya juga dilepas ke Sony lagi, menghasilkan USD 600 juta tambahan. Di luar itu, brand MJ terus hidup lewat film This Is It, tur Cirque du Soleil, dan pertunjukan Broadway MJ: The Musical yang sukses besar di berbagai negara.
Elvis Presley, yang dulu sempat jadi raja di daftar ini, kini harus puas di posisi tujuh dengan USD 17 juta. Menariknya, kasus aneh sempat bikin heboh, properti Graceland hampir dijual akibat penipuan identitas. Untung cepat dibatalkan, jadi rumah legendaris itu masih aman di tangan keluarga Presley.
Di urutan lain ada Dr. Seuss, The Notorious B.I.G., hingga dua personel Pink Floyd yang sama-sama menghasilkan dari alam baka, berkat penjualan hak cipta musik mereka.
Para musisi memang mendominasi daftar ini. Alasannya sederhana, musik gak pernah benar-benar mati. Selama lagu-lagu mereka masih diputar, uang royalti terus mengalir.
Selain dari musik, beberapa nama juga tetap laku lewat produk fisik, seperti minuman Arnold Palmer, sepatu Kobe Bryant, dan kerajaan bisnis Margaritaville milik mendiang Jimmy Buffett.
Metodologi daftar ini lumayan ketat. Forbes mengklaim menghitung pendapatan sebelum pajak dari Oktober 2024 sampai September 2025, termasuk hasil penjualan, streaming, lisensi, dan berbagai kesepakatan bisnis lain yang melibatkan keluarga atau pengelola warisan.
Angka-angka ini dikumpulkan lewat data dari Luminate dan wawancara dengan para pelaku industri, tanpa menghitung potongan untuk agen, manajer, atau pengacara. Jadi, yang tercatat di sini adalah murni berapa banyak uang yang masih mereka hasilkan, bahkan setelah berpulang.
(nu2/ass)











































