Menyusuri Sukses Gala Bunga Matahari dalam Hidup Sal Priadi

Pingkan Anggraini
|
detikPop
Sal Priadi makin beken, raih nominasi terbanyak di AMI Awards 2024.
(Foto: Pingkan Anggraini/detikcom) Sal Priadi.
Jakarta -

Sepanjang 2024 Gala Bunga Matahari 'menyelimuti' tiap momen banyak orang. Hits dari Sal Priadi ini membawa perubahan besar termasuk karier sang musisi.

Kalau diingat lagi, kesuksesan Gala Bunga Matahari memberikan banyak cerita untuk pendengar dan tentunya Sal Priadi.

Memberikan waktu untuk merenung, mengingat lagu orang terkasih yang lebih dulu pergi, dan tentang kematian.

Namun, kita tidak pernah tahu pasti sejauh mana lagu ini membawa cerita bagi pria 33 tahun itu.

Pada Senin (21/7/2025), Sal Priadi menceritakan besarnya pengaruh lagu ini untuknya. Dan mungkin saja lagu ini menjadi penopang melejitnya nominal royalti yang saat ini didapat Sal.

"Tentu saja kalau dilihat dari streaming lagu Gala Bunga Matahari memberikan sumbangsih pada royalti dalam jumlah yang besar," kata Sal Priadi.

Sal menjelaskan alur popularitas Gala Bunga Matahari yang kemudian menggandengnya dalam kesuksesan itu.

Permintaan publik mengenai lagu itu yang melonjak naik, membuat Sal Priadi seakan tak perlu bersusah payah mencari panggung musiknya.

"Tentunya lagu ini membuat orang jadi pengen dengerin aku bawain lagu ini secara langsung di banyak kota. Misalnya aku jadi bisa ke kota yang belum pernah aku datangi gitu. Tentu saja convert-nya ke manggung jadi pendapatan juga akhirnya naik karena itu jadi itu sih yang aku rasain," lanjut Sal.

Tepatnya pada tahun lalu, Sal Priadi juga memboyong piala Anugerah Musik Indonesia atau AMI Awards dalam kategori Artis Solo Pria Pop Terbaik lewat lagu Gala Bunga Matahari.

Bukan kebetulan kan?

Kini, Sal Priadi tercatat telah menerima royalti sebanyak Rp 114 juta dari Wahana Musik Indonesia atau WAMI. Royalti tersebut dari hasil akumulasi Januari sampai April 2025.

(pig/aay)


TAGS


BERITA TERKAIT

Selengkapnya


BERITA DETIKCOM LAINNYA


Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar di sini

TRENDING NOW

SHOW MORE

PHOTO

VIDEO