Fokus Soal Royalti, Pestapora 2025 Siap Urus Lebih dari 238 Musisi

Masih sama dari tahun ke tahun, Pestapora bakal nyuguhin kamu ratusan line up nih. Nah tahun ini ada lebih dari 238 musisi. Edan gak tuh?
Banyak musisi yang bakal tampil memunculkan pertanyaan mengenai royalti dari para penampil untuk pencipta lagunya. So, gimana sih menurut Kiki Aulia Ucup sebagai CEO Boss Creator Pestapora?
"Iya, kita concern di situ ya karena kami selalu melakukan kewajibannya sebagai promotor dimana kami selalu dari tahun ke tahun membayarkan performing right dari tiket. Selalu kita sisihkan 2 persen dari tiket untuk kita bayarkan," ujar Kiki Ucup di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Senin (21/7/2025).
Ya, Kiki Ucup sih sudah tegas ya bakal selalu mengurus dan membayar urusan royalti sesuai dengan alurnya selama ini. So pasti para line up yang hadir di Pestapora 2025 bisa manggung dengan tenang di tengah isu hak cipta dan royalti.
Nah, untuk saat ini perihal pembayaran royalti pun menuai banyak pendapat nih. Mulai dari direct license dan sesuai pemahaman selama ini yang berlaku yaitu melalui Lembaga Manajemen Kolektif (LMK).
Pestapora termasuk menerapkan yang mana ya?
"Kita gak mau ketinggalan dalam hal membayar hak ya. Kita melakukan sesuai dengan Undang Undang yang berlaku aja gitu," lanjut Kiki Ucup.
Tahun ini, Pestapora pun punya konsep yang gokil abis. Yup, mereka mencoba menukar-nukar lagu dengan para musisinya nih.
Namun, gak cuma tukar lagu aja. Para musisi itu bakal tampil satu panggung pada hari pertama Pestapora 2025.
Deretan musisi yang bakal bertukar lagu ada Slank dengan Sal Priadi, Efek Rumah Kaca dengan Banda Neira, Maliq & D'essentials dengan Soneta Band, Sore dengan Parade Hujan, Barasuara dengan .Feast, Bernadya dengan Hindia, The Jansen dengan Jason Ranti, RAN dengan J-rocks, Mocca dengan Reality Club dan masih banyak lagi nih guys.
Gimana, tergiur huat nonton Pestapora tahun ini?
(pig/pus)