Lirik Lagu Bangun Pemudi Pemuda: Lengkap dengan Makna dan Not Angka
Setiap tanggal 28 Oktober, vibe nasionalisme langsung terasa di mana-mana. Yap, itu tandanya kita lagi memperingati Hari Sumpah Pemuda, momen bersejarah yang selalu jadi pengingat masa depan negeri ini ada di tangan generasi muda.
Nah, salah satu lagu yang paling sering terdengar di hari ini adalah Bangun Pemuda Pemudi. Bukan cuma lagu wajib di upacara sekolah, tapi juga simbol semangat kerja keras dan persatuan yang nggak pernah lekang waktu.
Pencipta Lagu Bangun Pemudi Pemuda
Lagu Bangun Pemuda Pemudi diciptakan oleh Alfred Simanjuntak, seorang guru asal Tapanuli Utara, Sumatra Utara. Ia bukan cuma pencipta lagu, tapi juga seorang pendidik yang percaya musik bisa jadi alat paling kuat untuk menanamkan semangat nasionalisme.
Selain lagu ini, Alfred juga dikenal lewat karya-karya lainnya seperti Di Manakah Tanah Airku, Indonesia Bersatulah, Kami Berjanjilah Negara Pancasila, dan Selamatkan Terumbu Karang.
Makna Lagu Bangun Pemudi Pemuda
Kalau kamu perhatikan, lagu ini punya tempo yang cepat dan enerjik, tapi bukan sekadar bikin semangat, tiap liriknya punya pesan yang dalem banget.
Di bait pertama, "Bangun pemudi pemuda Indonesia, tangan bajumu singsingkan untuk negara," tersirat ajakan buat gotong royong, kerja keras, dan berkontribusi tanpa pamrih.
Kayak reminder halus bahwa masa depan Indonesia ada di tangan anak muda yang gak cuma ngomong doang, tapi juga bergerak.
Bagian lirik "Masa yang akan datang kewajibanmulah, menjadi tanggunganmu terhadap nusa," mempertegas tanggung jawab generasi muda buat nerusin perjuangan para pendahulu.
Lirik Lagu Bangun Pemudi Pemuda
Bangun pemuda pemudi Indonesia
Tangan bajumu singsingkan untuk negara
Masa yang akan datang kewajibanmu lah
Menjadi tanggunganmu terhadap nusa
Menjadi tanggunganmu terhadap nusa
Sudi tetap berusaha jujur dan ikhlas
Tak usah banyak bicara trus kerja keras
Hati teguh dan lurus pikir tetap jernih
Bertingkah laku halus hai putra negri
Bertingkah laku halus hai putra negri
Not Angka Lagu Bangun Pemuda Pemudi
Not Angka dan Lirik Lagu Bangun Pemuda Pemudi Foto: Dok. Kemenpora |
(dar/dar)












































