Yang Harus Kamu Tahu dari Konser Jonas Brothers Nanti Malam

Kedatangannya disambut dengan kalungan bunga dan syal batik. Kevin, Joe, dan Nick Jonas tampak tersenyum menerima sambutan tersebut.
Rencananya nih, mereka bakal konser nanti malam, genks! Konser bakal digelar di ICE BSD. Dari jadwalnya, open gate dimulai pukul 17.00 WIB, sedangkan penukaran tiket sudah bisa dilakukan sejak pukul 10.00 WIB.
Terbang jauh dari Amerika Serikat, Jonas Brothers gak mau biasa-biasa saja nanti malam. Di siaran persnya, mereka menjanjikan pengalaman menyaksikan konser yang spesial.
"Bersiaplah untuk malam yang istimewa penuh semangat dan energi adrenalin yang akan memukau dan mengguncang dari Jonas Brothers."
![]() |
Soalnya yang spesial gak cuma mereka. Sebagai pembukanya, ada Putri Ariani yang bakal memanaskan panggung terlebih dulu.
Di jadwal, penyanyi Indonesia yang lagi naik daun ini akan naik panggung pukul 19.30 WIB. Baru setengah jam kemudian Jonas Brothers beraksi.
Eh, kamu tahu gak? Jonas Brothers hampir gak jadi konser di Indonesia, loh! Katanya sih karena jadwal mereka yang padat banget, dan ada juga faktor tarik-menarik dari promotor di negara Asia yang lain.
"Sebenarnya datangin Jonas Brothers ke Indonesia susah-susah gampang. Karena Jonas Brothers cuma punya dua jadwal, istilahnya dua titik di Asia," ujar David Ananda selaku Managing Director Color Asia Live sebagai promotor.
Bahkan Singapura pun diklaim mau banget menjadi tempat konsernya Jonas Brothers, tapi tiga bersaudara itu akhirnya milih Indonesia.
Hal ini bikin tiket konser Jonas Brothers juga diserbu sama banyak fans dari luar negeri. Soalnya selain Indonesia, mereka juga cuma mampir di Filipina untuk Asia.
"Saya lihat banyak sekali negara-negara tetangga yang membeli tiket Jonas Brothers di Indonesia," ujar Astri Novanita selaku VP Event dari Tix.id.
Sampai sekarang tiket masih tersedia. Harga tiket paling murah Rp 950 ribu dan yang termahal Rp 2,95 juta.
(dar/mau)