Kingdom of the Planet of the Apes Rajai Box Office China

Khairunnisa Mukinin
|
detikPop
Cuplikan adegan dalam film Kingdom of the Planet of the Apes.
Cuplikan adegan dalam film Kingdom of the Planet of the Apes. Dok. Ist
Jakarta - Detikers, selama akhir pekan debutnya, Kingdom of the Planet of the Apes, film fiksi ilmiah terbaru Hollywood, terus memimpin tangga box office harian di China, sebagaimana yang dikonfirmasi oleh berbagai sumber.

Film yang disutradarai oleh Wes Ball dan ditulis oleh Josh Friedman ini sampai-sampai meraup lebih dari 33,15 juta yuan (sekitar Rp 75 miliar) pada hari ketiga perilisannya loh.

Bisa dibilang, film tentang kerajaan primata ini jadi tayangan terlaris di China, bahkan sampai mengalahkan film original di Sana bergenre komedi The Last Frenzy yang meraup lebih dari 29,71 juta yuan pada hari yang sama.

Nah, buat kamu yang penasaran, film ini berlatar belakang berabad-abad setelah kematian Caesar, pemimpin kera yang dihormati dari trilogi yang di-reboot dari tahun 2011 hingga 2017, film ini mengikuti petualangan seekor kera muda bernama Noa yang berkelana bersama seorang wanita bernama Mae. Tentunya, petualangan mereka terjalin secara rumit, genks. Apalagi berhubungan sama nasib kera dan manusia.

Sang sutradara, Wes Ball, sampaikan antusiasmenya dalam membawakan kisah tentang kera yang pandai berbicara kepada penonton Tiongkok lewat sebuah video promosi yang diluncurkan oleh IMAX.

Khususnya, semua aktor dan aktris yang memerankan kera menjalani program pelatihan sekolah kera yang cukup ketat selama enam minggu supaya mahir kuasai aksi dan gerakan yang jadi ciri khas makhluk ini.

Sebuah platform data film terkemuka, Beacon dan Maoyan, melaporkan bahwa film yang tayang perdana dalam berbagai format, termasuk IMAX, pada 10 Mei itu memperoleh total pendapatan mencapai 90,74 juta yuan ($12,54 juta) di box office.




(ass/ass)


TAGS


BERITA TERKAIT

Selengkapnya


BERITA DETIKCOM LAINNYA


Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar di sini

TRENDING NOW

SHOW MORE

PHOTO

VIDEO