Oppenheimer Akhirnya Tayang Perdana di Jepang!

Pingkan Anggraini
|
detikPop
Jakarta -

Setelah menuai drama dan pro kontra, akhirnya Oppenheimer bisa tembus ke bioskop Jepang juga nih, guys. Filmnya dijadwalkan tayang perdana pada 29 Maret 2024.

Reaksi penonton di Jepang pun beragam. Sebab nasib negara mereka 79 tahun yang lalu ada pada film itu.

Salah satu korban yang selamat pada ledakan atom di Hiroshima itu, Toshiyuki Mimaki justru terpesona dengan kisah Oppenheimer. Dia merasa Oppenheimer sangat keren karena bisa memimpin proyek Manhattan.

"Apa yang dipikirkan Jepang, ketika mereka melancarkan serangan ke Pearl Harbor, memulai perang yang tidak pernah mereka harapkan bisa dimenangkan," kata Mimaki, dikutip dari The Associated Press, Sabtu (29/3/2024).

Perilisan filmnya memang terkendala di perizinan selama ini. Bahkan mandek selama 8bulan setelah tayang di Amerika Serikat.

Alasannya saat itu, ada isu sensitivitas yang ada kaitannya sama sejarah Jepang. Sebagian besar masyarakat negeri Sakura itu punya duka dan trauma mendalam tentang peristiwa kelam pengeboman di negaranya tersebut.

Di balik kontroversinya, faktanya film Oppenheimer memang memberikan banyak dampak besar untuk sang sutradara, Christopher Nolan. Sampai dia mendapatkan gelar kerajaan dari Raja Charles III.

Kata mereka, Christopher Nolan adalah pemain utama di bidang film.

Gak heran sih, hal itu karena project filmnya Oppenheimer berhasil dapat penghargaan dan masuk box office. Dan yang paling penting bisa menghasilkan banyak cuan, guys!

(pig/tia)


TAGS


BERITA TERKAIT

Selengkapnya


BERITA DETIKCOM LAINNYA


Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar di sini

TRENDING NOW

SHOW MORE

PHOTO

VIDEO