Gaspol! Album WALK NCT 127 Tembus Penjualan 1 Juta Kopi

Atmi Ahsani Yusron
|
detikPop
NCT 127
(Foto: dok. SM Entertainment) NCT 127
Jakarta -

NCT 127 baru-baru ini comeback dengan album berjudul WALK. Album yang dirilis pekan lalu itu sekarang sudah resmi menembus angka penjualan 1 juta kopi. Ini sih mereka nggak 'walk' ya, ini ngebut!

WALK merupakan album studio keenam NCT 127 yang dirilis pada 15 Juli 2024. Menurut catatan Hanteo Chart, selama periode pekan pertama penjualan (15-21 Juli) album ini sudah terjual 1.095.344 kopi.

Melihat loyalitas NCTzen ke idola mereka, wajar sih kalau album ini kemudian laris manis. Ini jadi album ketiga NCT 127 yang penjualannya menembus angka 1 juta kopi di pekan pertama perilisan. Sebelumnya ada album 2 Baddies dan Fact Check yang meraih predikat tersebut.

Memasuki pekan kedua, angka penjualan album WALK diprediksi akan terus meningkat. Performa lagu andalan di album tersebut yang juga berjudul Walk di chart domestik Korea Selatan juga terbilang bagus banget.

NCT 127 berhasil bertahan di Melon Top 100, daftar 100 lagu yang paling banyak didengarkan pendengar musik lokal, sejak pekan lalu. Pada Senin (22/7/2024) ini lagu Walk ada di posisi #52 mengungguli lagu Drama dan Spicy milik aespa (rekan artis satu manajemen SM Entertainment) yang sudah berbulan-bulan di chart.

Album WALK berisi 11 lagu berbagai genre yang kembali memamerkan musikalitas NCT 127. Selain lagu andalan Walk, album ini juga berisi lagu Intro: Wall to Wall, No Clue, Orange Seoul, Pricey, Time Capsule, Can't Help Myself, Rain Drop, Gas, Suddenly, dan Meaning of Love.

Lagu Walk sendiri merupakan hasil kolaborasi para penulis lagu di antaranya Jonathan Hoskins, Landon Sears, Manifest, MZMC, Stuart Lowery, dan Wutan. Jonathan Hoskins, Epikh Pro, dan MZMC menjabat sebagai produser buat track ini.

Penulis lagu Yeah! milik Usher yang terkenal banget itu, Patrick "j.Que" Smith juga ada di deretan penulis lagu buat NCT 127 di album WALK. Bersama Grand Boutin, Dewain Whitmore Jr, dan Yoo Jae Eun dia menulis lagu berjudul Pricey.

(aay/wes)


TAGS


BERITA TERKAIT

Selengkapnya


BERITA DETIKCOM LAINNYA


Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar di sini

TRENDING NOW

SHOW MORE

PHOTO

VIDEO