Inspirasi Gregory Maguire Nulis Novel Wicked

Ketika masih kecil, Gregory Maguire senang main permainan yang terinspirasi dari cerita klasik The Wizard of Oz. Mereka sering ngubah cerita dan perspektifnya, cuma buat menghibur diri.
"Materinya sangat lentur sampai kamu bisa mengubahnya dan ceritanya akan tetap dapat dikenali," katanya dilansir dari BBC, Senin (2/11/2024).
Di awal dekade 1990-an nih genks, ia dikenal sebagai penulis buku anak-anak yang disegani. Tapi sayangnya, ia dapat review yang bagus tapi bukunya gak laku di pasaran.
Setelah bekerja sebagai profesor di Simmons College Center for the Study of Children's Literature di Boston, dan ia mendirikan lembaga amal pendidikan nirlaba, Children's Literature New England.
Setelah banyak nulis buku anak, ia merasa harus menulis karya yang pembacanya adalah dewasa. Ia coba mulai dari pertanyaan sederhana: penyihir hijau itu jahat dan semua orang tahu. Tapi mengapa ia jahat?
Gak ada yang tahu alasan dari penyihir hijau jahat. Saat itulah, ia teringat kembali kepada The Wizard of Oz.
Dia pun mengeksplorasi Wicked dari novel anak-anak tahun 1900 karya L Frank Baum lewat Wizard of Oz dan adaptasi filmnya di tahun 1939. Dia mengungkap alasan mengapa Elphaba dianggap jahat karena persepsi masyarakat.
Terlahir dengan kulit hijau, ia sering diolok-olok dan ditertawakan. Prasangka ini membuatnya merasa seperti orang buangan sehingga ia mengucilkan diri dari orang lain. Setelah mengetahui bahwa hewan-hewan yang bisa berbicara dan berakal sehat di negara itu dikurung, Elphaba mendatangi Oz dan meminta bantuannya.
Elphaba bersembunyi, dan bergabung dengan kelompok bawah tanah untuk mencoba melindungi hewan-hewan tersebut. Oz kemudian menggunakan propaganda untuk memberi tahu seluruh negara bahwa Elphaba jahat, meskipun ia berjuang untuk keadilan dan melindungi yang rentan.
Meskipun novel Wicked bukan buku bestseller di tahun 1995, tapi karyanya dianggap sebagai terlaris karena omongan orang dari mulut ke mulut.
"Setiap tahun buku tersebut terjual lebih banyak daripada tahun sebelumnya. Itu adalah definisi sebenarnya dari buku terlaris yang tidak terduga," tukasnya.
Sebelum diadaptasi ke layar lebar, Wicked berhasil naik panggung broadway sejak tahun 2003. Wicked juga berhasil menorehkan sejarah sebagai pentas keempat yang paling lama digelar di AS.
(tia/dar)