Akira Toriyama Ternyata Punya Andil Besar di Arc Super Hero

Kepergian Akira Toriyama emang bawa duka yang mendalam bagi fans Dragon Ball. Tapi tahukah kamu kalau manga Dragon Ball Super yang digarap oleh tim komikus Toyotaro, juga andil besar dari sang mendiang?
Pengakuannya datang dari wawancara Toyotaro di V-Jump baru-baru ini. Dia ngaku perasaannya campur aduk dari klimaks Arc Super Hero. Tapi sebenarnya, andil besar itu ada di Akira Toriyama.
"Prolog di chapter 88-90 adalah cerita yang dibuat dari hal-hal yang ingin saya lakukan dengan koreksi Toriyama. Tapi tentu saja, skenario untuk chapter 91-100 dengan plot utama filmnya, dan bahkan epilog di chapter 101- 103 itu... ditulis oleh Toriyama," katanya.
Toyotaro ngaku di akhir hayat sang komikus, ia ikut campur sekali dalam penggarapan manga Dragon Ball Super. Entah dengan alasan apapun.
"Saya cuma nambahin beberapa dialog dan poin plot, tapi secara umum isinya adalah dialog dan poin plot," tambahnya lagi.
Ternyata arahan dari Akira Toriyama jadi wawasan baru bagi penggemar Dragon Ball Super. Manga ini telah menjadi penyelamat bagi para penggemar karena melanjutkan serial setelah anime Dragon Ball berakhir.
Dengan beberapa Arc orisinal, manga ini membuat kelonggaran tersendiri dengan Arc Super Hero, dan tampaknya perubahan itu datang dari Toriyama sendiri. Dengan kematiannya, banyak yang sedih juga ini adalah bab terakhir yang jadi warisan Akira Toriyama.
(tia/tia)