Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi selalu menarik untuk dibahas. Kira-kira, siapa yang lebih tajam di 2025?
Dikutip detikSport, Messi sudah jauh-jauh hari menutup kiprahnya di 2025. La Pulga terakhir bermain membela Inter Miami di final MLS.
Dalam laga itu, Messi membawa The Herons menang 3-1 dan juara MLS. Itu menjadi gelar liga utama pertamanya, sekaligus menyudahi musim gemilangnya.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Di 2025, Messi bersinar. Ia berkontribusi dalam 74 gol (termasuk assist), dengan rincian 46 gol, 28 assist, dari 54 penampilannya di semua level (klub dan timnas). Rinciannya, sebanyak 43 gol dicetak Messi di Inter Miami. Sisanya ia tambah dari penampilannya di Timnas Argentina.
Catatan Messi masih lebih baik ketimbang Ronaldo. CR7, di satu sisi, baru menyumbang 40 gol dan 4 assist sepanjang 2025. Dua gol terakhirnya ia sumbang pada Sabtu (27/12) malam, saat membantu Al Nassr menggulung Alkhdoud.
Jika dirinci, 13 gol dicetak Ronaldo untuk Al Nassr musim ini. Sisanya 27 gol berasal dari torehannya musim lalu, termasuk penampilannya di Timnas Portugal.
Jika dirinci lagi, 27 gol itu berasal dari 19 gol Ronaldo untuk Al Nassr di paruh kedua musim 2024/2025. Sisanya 8 gol ia sumbang untuk Selecao das Quinas di 2025.
Kini, Messi sudah tak punya pertandingan lagi di 2025, sementara Ronaldo sebaliknya. Kapten Timnas Portugal itu masih bisa bermain sekali lagi bersama Al Nassr, yang akan melawan Al-Etifaq pada 31 Desember mendatang.
Bila Ronaldo bisa mencetak 6 gol dalam satu pertandingan, ia jelas akan menyamai torehan Messi musim ini. Menarik untuk disimak di hari terakhir tahun 2025 nanti.
Baca selengkapnya di sini.
(sun/des)
