Denada Minta Waktu Pelajari Gugatan Ressa

Seleb

Denada Minta Waktu Pelajari Gugatan Ressa

Muhammad Ahsan Nurrijal - detikKalimantan
Senin, 12 Jan 2026 13:30 WIB
Gaya Denada Sambut 2026
Foto: Instagram/@denadaindonesia
Jakarta -

Penyanyi Denada melalui tim kuasa hukumnya buka suara mengenai gugatan pemuda Banyuwangi bernama Al Ressa Rizky Rossano (24) yang mengaku sebagai anak kandungnya. Denada memohon agar diberi ruang dan waktu untuk dapat menelaah gugatan Ressa dengan cermat.

Mengutip detikHot, perwakilan Management Denada, Risna Ories, pertama-tama menyayangkan masalah ini tersebar luas dan menjadi perhatian publik. Menurutnya, seharusnya persoalan ini dibahas secara internal.

"Sangat prihatin atas isu public yang berkembang, yang sebenarnya ini adalah ranah keluarga, karena bagaimanapun juga semua keluarga memiliki privasi, setiap keluarga punya cerita," ungkap Risna Ories dalam keterangan tertulis, Senin (12/1/2026).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Risna mengatakan situasi ini merupakan beban berat bagi penyanyi berusia 47 tahun itu. Denada memerlukan ketenangan untuk bisa menghadapi situasi pelik ini. Namun, Risna menghargai juga setiap pertanyaan dan perhatian dari berbagai pihak untuk Denada.

"Situasi ini tentu bukan hal yang mudah bagi Denada. Kami memahami perhatian dan pertanyaan yang muncul, dan kami menghargai setiap dukungan serta kepedulian yang diberikan," imbuhnya.

Meski demikian, pihak manajemen memutuskan mengambil langkah agar masalah ini tidak bergulir terlalu jauh. Risna mengatakan saat ini timnya sedang mempelajari gugatan Ressa yang dilayangkan ke Pengadilan Negeri (PN) Banyuwangi.

"Namun, agar tidak bergulir terlalu berlebihan kami sampaikan bahwa saat ini Denada dan tim hukum sedang mempelajari dan menelaah secara cermat yang berkaitan dengan gugatan sebagai bagian dari proses hukum yang harus dihormati bersama," ujarnya.

"Untuk menjaga ketenangan dan kejelasan informasi, kami mohon pengertian agar diberikan ruang dan waktu bagi Denada untuk menelaah perkara ini secara proporsional dan tetap mempertimbangkan kebaikan semua pihak," sambungnya.

Seperti diketahui, Denada digugat oleh Al Ressa Rizky Rossano atas dugaan penelantaran anak. Pemuda 24 tahun itu mengaku baru mengetahui bahwa Denada adalah ibu kandungnya setelah Emilia Contessa, ibu Denada, meninggal dunia pada 2025 lalu.

Selama ini, Ressa mengaku dibesarkan oleh adik dari Emilia Contessa di Banyuwangi. Ia juga mengaku mengenal Denada sebagai kakak sepupu dan kerap memanggilnya dengan sebutan 'Mbak'.

Baca selengkapnya di sini.




(des/des)
Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads