Banyuwangi Bakal Punya Wisata Baru, Namanya Savana Beach

Banyuwangi Bakal Punya Wisata Baru, Namanya Savana Beach

Ardian Fanani - detikJatim
Jumat, 02 Des 2022 18:24 WIB
Wisata Savana Beach tengah disipakan di Banywuangi
Destinasi wisata baru Savana Beach tengah disiapkan di Banyuwangi (Foto: Ardian Fanani/detikJatim)
Banyuwangi -

Dalam waktu dekat Banyuwangi akan memiliki destinasi wisata baru Savana Beach. Destinasi baru ini berlokasi di lingkungan Pakem, Kelurahan Kertosari, Banyuwangi.

Savana Beach akan menyuguhkan hamparan padang rumput dengan pepohonan santen yang rindang. Nantinya, bakal ada beberapa satwa yang akan menjadi magnet wisata tersebut. Saat ini, Savana beach sedang dalam proses penyiapan oleh kelompok sadar wisata (Pokdarwis) Savana Beach.

Ketua Pokdarwis Savana Beach, Mahmudi menjelaskan nantinya Savana Beach ini tidak hanya menyuguhkan padang rumput. Lebih dari itu, Savana beach juga akan berfungsi sebagai hutan kota. Di tempat ini juga akan dilengkapi vegetasi pohon cemara udang dan juga mangrove.

"Pohon santen yang sudah ada juga akan kita perbanyak karena akarnya lebih kuat untuk menahan abrasi," kata Mahmudi kepada wartawan, Jumat (2/12/2022).

Destinasi wisata Savana Beach direncanakan akan memiliki sekitar 4 hektare. Di lokasi juga akan dibangun kebun binatang mini. Untuk mewujudkan hal itu pihaknya telah berkoordiansi dengan berbagai stakeholder termasuk BKSDA.

"Nantinya di sini juga ada semacam konservasi penyu, karena di kawasan pantai ini juga banyak sarang penyu," bebernya.

Keberadaan Savana Beach ini, menurutnya akan memberdayakan masyarakat sekitar dengan membuka berbagai usaha makanan dan minuman di sekitar lokasi. Sehingga perekomonian masyarakat setempat akan terkerek.

Mahmudi menargetkan pada bulan Desember ini Savana Beach ini sudah bisa beroperasi. Saat ini pihaknya masih menyiapkan sarana dan prasarana pendukung dan menata lokasi tersebut. Pokdarwis juga sedang menambah vegetasi yang ada di tempat itu.

"Target kita, Savana Beach sudah bisa dikunjungi pada Desember pertengahan, sekalian menyambut Hari jadi Banyuwangi," tandas Mahmudi.



Simak Video "Uji Coba Pembukaan Wisata Banyuwangi: Maksimal Buka 5 Hari Seminggu"
[Gambas:Video 20detik]
(abq/iwd)

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT