Permintaan Maaf Emak-emak Viral yang Ngevlog dari Sunroof Mobil di Suramadu

Permintaan Maaf Emak-emak Viral yang Ngevlog dari Sunroof Mobil di Suramadu

Tim 20detik - detikJatim
Minggu, 26 Feb 2023 23:06 WIB
Surabaya -

Emak-emak viral yang ngevlog di sunroof mobil meminta maaf. Meski demikian, dia mengaku merasa tak ada yang salah dengan aksinya.

Emak-emak itu diketahui bernama Tutik Sumanti. Dia mendatangi Mapolres Bondowoso untuk menyampaikan permintaan maaf, Sabtu (25/2).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Nama saya Tutik Sumanti. Saya mengakui dan merasa khilaf atas perbuatan perbuatan saya. Saya berjanji tak akan mengulangi lagi. Saya siap mendapat sanksi apabila nanti mengulangi lagi," kata Tutik sambil senyum-senyum.

Sebelumnya, Tutik sendiri merasa tak ada yang salah. Ia mengaku tak memiliki motivasi apa-apa, kecuali hanya ingin beken di medsos. Makanya, ia sengaja memoles penampilannya saat ngevlog.

ADVERTISEMENT

"Ngapain sih, orang-orang pada heboh. Toh, saya tak mengganggu orang lain. Risiko juga saya tanggung sendiri, saya sih santai saja," katanya.

Simak di video selengkapnya.




(dpe/dte)


Hide Ads