Menjelang laga terakhir putaran pertama kompetisi Championship, Persela Lamongan pastikan kesiapan penuh saat jamu Persipal Palu di Stadion Surajaya, Jumat sore (7/11/2025).
Pelatih karetaker Persela Ragil Sudirman menegaskan, seluruh pemain dalam kondisi siap tempur dan memiliki motivasi tinggi untuk meraih kemenangan setelah harus puas bermain imbang pada laga sebelumnya melawan PSIS.
Menurut Ragil anak asuhnya pada sesi official training terakhir, para pemain tampak antusias dan bersemangat menjalani latihan. Ragil menilai atmosfer positif tersebut menjadi sinyal kebangkitan setelah hasil kurang memuaskan di laga sebelumnya.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Intinya kita sudah siap. Tidak ada kendala, anak-anak tadi di latihan terlihat sangat antusias dan ingin menang. Saya tekankan juga jangan seperti pertandingan kemarin, jangan ikut irama lawan," ujarnya.
Pelatih tim Laskar Joko Tingkir julukan Persela tersebut juga mengingatkan anak asuhnya agar tidak mengulangi kesalahan seperti saat menghadapi PSIS Semarang, di mana tim sempat kehilangan fokus dan gagal mempertahankan performa.
"Waktu lawan PSIS sudah saya tekankan jangan pernah meremehkan lawan. Siapa pun lawannya harus dianggap berat. Besok main di kandang sendiri, pertandingan terakhir putaran kedua, jadi kita harus fight dan disiplin agar hasilnya maksimal," jelasnya.
Menghadapi Persipal Palu, Ragil juga memberikan perhatian khusus terhadap striker lawan yang juga kelahiran asal Lamongan, Riski Boski yang dikenal tajam musim ini.
"Di sana ada Boski, saya lihat beberapa kali dia selalu bisa cetak gol. Pemain belakang kita harus hati-hati dan tetap disiplin. Itu yang terus saya tekankan," ujar Ragil.
Kick off laga antara Persela Lamongan kontra Persipal Palu berlangsung pukul 15.30 WIB di Stadion Surajaya tersebut diprediksi berlangsung sengit. Tambahan 3 poin bagi pemenang tentu akan memperbaiki posisi di klasemen sementara.
(dpe/abq)












































