Arema FC akan bertanding melawan PSIS Semarang pada pekan ketujuh Liga 1 2024/2025. Arema mengaku sudah mengantongi taktik dan permainan PSIS.
Duel PSIS vs Arema berlangsung di Stadion Moch Soebroto, Magelang, Kamis (26/9/2024). Pertandingan kick off pukul 15.30 WIB.
Arema menatap pertandingan ini dengan modal yang kurang bagus. Klub berjuluk Singo Edan tersebut baru saja takluk dari PSS Sleman dengan skor 3-1 pada pekan sebelumnya.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Kendati begitu, pelatih Arema, Joel Cornelli bertekad membawa Arema mencuri poin di kandang PSIS. Dia menyebut sudah mengetahui taktik dan permainan sang lawan.
"Di empat laga terakhirnya, PSIS suka pakai tiga bek tengah yang didukung dua sayap, dua pemain tengah, dan tiga penyerang. Mirip PSS Sleman. Tentu ini menjadi tantangan bagi kami," ujar pelatih asal Brasil tersebut.
Secara posisi klasemen, Arema dan PSIS tidak begitu jauh. Arema saat ini berada di posisi ke-14 dengan raihan 6 poin. Sementara PSIS berada di urutan ke-11 dengan catatan 7 poin.
"PSIS tim yang bagus. Pelatihnya sudah lama menangani tim ini. Dari pertandingan yang saya lihat, PSIS punya organisasi tim yang bagus, tapi semoga besok kami bisa cari poin di sini," sambungnya.
Optimisme juga disampaikan winger muda Arema, Salim Tuharea. Salim menyebut Arema sudah siapkan taktik baru agar bisa meraih poin atas PSIS.
"Persiapan kami sudah baik, pelatih kasih beberapa taktik baru, kami coba taktik baru agar kami bisa mendapatkan tiga poin di sini," tuturnya.
(irb/hil)