Pertandingan final leg pertama Liga 1 2023/2024 antara Persib Bandung kontra Madura United akan tersaji hari ini. Madura United memberikan pujian kepada Persib jelang pertemuan keduanya.
Laga Persib vs Madura United dijadwalkan terlaksana di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Minggu (26/5/2024) malam. Pertandingan ini dipimpin wasit Tommi Manggopa.
Laga tersebut tidak akan mudah bagi Madura United. Sebab, Madura United berstatus sebagai tim tamu di pertandingan kali ini. Untuk itu, Madura United pun mewaspadai penuh kekuatan Persib.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Pelatih karteker Madura United Rakhmad Basuki bahkan tidak segan memuji kualitas musuhnya. Persib, kata Rakhmad Basuki, merupakan salah satu tim besar di Indonesia. Selain itu, Persib juga diisi banyak pemain berkualitas tiap musimnya.
"Saya melihat Persib adalah tim yang sangat besar di Liga Indonesia. Mereka selalu menjadi kandidat juara di setiap musim. Mereka juga dihuni pemain-pemain berkualitas, kedalaman skuad yang baik," terang Rakhmad Basuki.
Rakhmad Basuki sendiri sudah menyiapkan antisipasi khusus untuk meredam ketajaman Persib. Klub berjuluk Maung Bandung itu merupakan tim yang paling produktif sepanjang bergulirnya Liga 1 musim ini.
Dari 34 pertandingan di Reguler Series, Persib mampu mencatatkan 65 gol. Kemudian di semifinal Championship Series, Persib sukses menorehkan 4 gol dari 2 pertandingan.
Ketajaman Persib itu tidak terlepas dari dua sosok. Mereka adalah dua pemain asal Brasil, yakni David da Silva dan Ciro Alves.
"Saya pikir tidak hanya soal lini depan saja yang kami perhatikan. Jadi saya lebih perhatikan bagaimana efektivitas Persib dalam bermain. Meskipun tidak dapat dipungkiri bahwa Ciro Alves dan David da Silva menjadi dua sosok yang bisa membawa Persib lolos ke partai puncak," sambungnya.
(hil/fat)