Paul Munster Resmi Jadi Pelatih Persebaya

Liga 1

Paul Munster Resmi Jadi Pelatih Persebaya

Auliyau Rohman - detikJatim
Kamis, 04 Jan 2024 15:01 WIB
paul munster timnas vanuatu bhayangkara fc liga 1 2019
Paul Munster resmi diumumkan jadi pelatih Persebaya (Foto: Rifkianto Nugroho/detikSport)
Surabaya -

Persebaya Surabaya akhirnya memiliki pelatih baru. Paul Munster resmi diumumkan sebagai nakhoda tim Bajul Ijo.

"Welcome Coach Paul Munster. Mari berjuang bersama untuk kejayaan Persebaya," tulis akun Instagram @officialpersebaya, Kamis (4/1/2024).

Munster merupakan pelatih ketiga yang akan memimpin Persebaya pada musim ini. Sebelumnya, manajemen tim sudah mendepak Aji Santoso dan Josep Gombau.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dengan hadirnya Munster, Persebaya diharapkan bisa kembali ke jalur yang semestinya. Seperti diketahui, Persebaya belakangan tampil cukup buruk di Liga 1.

Reva Adi dkk sempat mengalami puasa kemenangan dalam 9 laga beruntun. Akibatnya, mereka saat ini tercecer di posisi ke-13 klasemen sementara dengan raihan 26 poin dari 22 pertandingan.

ADVERTISEMENT

Kompetisi Indonesia sendiri bukan sesuatu yang baru bagi Munster. Sebelumnya, pria kelahiran Irlandia Utara ini pernah menangani Bhayangkara FC dari 2019 hingga 2022.

Hasilnya, di bawah tangan dingin Munster, Bhayangkara berhasil menjadi salah satu tim yang disegani di Liga 1. Pencapaian terbaik Munster bersama Bhayangkara adalah membawa timnya finis di posisi ketiga pada musim 2021/2022.

Kabarnya, setelah diumumkan pihak klub, Munster akan langsung memimpin latihan Persebaya sore ini.




(abq/iwd)


Hide Ads