Fachrudin Senang Dipanggil Shin Tae-yong Lawan Argentina

Fachrudin Senang Dipanggil Shin Tae-yong Lawan Argentina

Deny Prastyo - detikJatim
Selasa, 30 Mei 2023 10:13 WIB
Fachrudin Madura United
Bek Madura United Fachrudin senang dipanggil Timnas Indonesia. (Foto: Dok. Istimewa)
Surabaya -

Bek Madura United, Fachrudin W Aryanto kembali dipanggil pelatih Shin Tae-yong untuk memperkuat Timnas Indonesia melawan Palestina dan Argentina. Kapten Madura United itu bangga kembali dipercaya memperkuat skuad Garuda.

"Ya, pertama saya senang, alhamdulillah masih dipercaya coach Shin Tae-yong, saya dengan banyaknya pemain naturalisasi. Kita harus buktikan juga bahwa memang layak dipanggil," tegas Fachrudin, Selasa (30/5/2023).

Fachrudin siap memberikan kemampuan terbaik meski lawan yang akan dihadapinya nanti adalah juara dunia. Fachrudin tak keder dengan nama-nama bintang macam Lionel Messi, Julian Alvarez, Angel Di Maria, dll.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Saya rasa, semua tahu (Argentina) juara Piala Dunia. Jadi saya tidak mau berpikir yang aneh-aneh, bagaimana persiapan saya pikir cuma satu, saya harus tampil maksimal," kata Fachrudin.

"Istilahnya kita lawan juara Piala Dunia, jadi kita mau tunjukkan bahwa kita juga mampu untuk memberikan yang terbaik untuk Indonesia," sambungnya.

ADVERTISEMENT

Disinggung sosok pemain idolanya, Fachrudin menegaskan bahwa dia tidak mengidolakan Messi. Namun, dia sangat bangga melawan pemain-pemain yang merumput bersama dua klub idolanya, Juventus dan Chelsea.

Pemain Juventus yang ikut skuad Argentina ada Di Maria. Sedangkan di Chelsea bercokol Enzo Fernandez. Fachrudin mengaku ingin bertukar jersey.

"Saya nggak suka Messi, nggak suka Ronaldo, tapi saya suka Chelsea sama Juve. Kebetulan kayaknya skuad di Argentina ada pemain Juve dan Chelsea, mungkin salah satunya nanti akan minta jersey mereka," tandas Fachrudin.




(hil/dte)


Hide Ads