Polrestabes Surabaya bakal memfasilitasi nonton bareng (nobar) laga Arema FC kontra Persebaya. Laga ini akan tersaji di pekan kesebelas Liga 1 2022/2023.
Laga antara Arema FC dan Persebaya akan digelar di Stadion Kanjuruhan, Malang, Sabtu (1/10). Polrestabes Surabaya bersama perwakilan suporter mengaku telah berkoordinasi dengan Polres Malang untuk menjaga kondusifitas.
"Saya akan hadir langsung ke Malang, dan akan berkoordinasi langsung dengan Kapolres Malang, Kota maupun Kabupaten untuk memastikan bahwa pelaksanaan pertandingan maupun keamanan," kata Kapolrestabes Surabaya Kombes Akhmad Yusep Gunawan, Rabu (28/9/2023).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Dan kita sama-sama menjaga jalannya pertandingan berjalan lancar dan aman dan kita sama-sama menjaga. Kami mohon untuk masyarakat Malang, khususnya Arema dapat menyikapi situasi baik ini. Harapan kita ini semua berjalan aman dan tertib," tuturnya.
Selain itu, Polrestabes Surabaya juga akan memfasilitasi nonton bareng bagi suporter Persebaya, Bonek di Surabaya. Tak hanya di Mapolrestabes, tapi juga di polsek jajaran.
"Untuk fasilitas nobar tentu akan kami fasilitasi, dan mungkin di wilayah kecamatan ataupun polsek akan kita siapkan, bahkan di Polrestabes. Yang pastinya untuk memfasilitasi masyarakat, khususnya suporter di Surabaya," pungkas Yusep.
(abq/sun)