Wali Kota Mojokerto Ika Puspitasari memuji kinerja Korps Pegawai Republik Indonesia (KORPRI). KORPRI dinilai telah menjalankan tugas pemerintahan dan memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.
Ia menambahkan KORPRI di Kota Mojokerto juga telah berkontribusi dalam memeriahkan capaian prestasi bersama non ASN dan seluruh masyarakat. Hal tersebut diungkapkan oleh Ika Puspitasari saat resepsi HUT KORPRI di Ruang Sabha Mandala Madya pada Selasa (29/11).
"Ada masyarakat yang juga ikut berpartisipasi bagaimana daerahnya kedepan menjadi daerah yang maju, bagaimana masyarakatnya yang memiliki daya saing ada peningkatan kapasitas SDM-nya, ada peningkatan kompetensi, ada peningkatan di sisi kemajuan, di sisi pendidikan maupun ekonominya. Artiya seluruh capaian adalah prestasi seluruh yang ada di Kota Mojokerto tercinta," kata Ika dalam keterangan tertulis, Rabu (30/11/2022).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Ia turut menyampaikan terima kasih kepada seluruh pihak karena mau berkolaborasi untuk membangun Kota Mojokerto.
"Saya berterima kasih karena ada komitmen yang kuat, komitmen yang kuat untuk berkolaborasi, memberikan terbaik yang kita miliki yang dan dipersembahkan bagi Kota Mojokerto," jelasnya.
Ia turut berpesan agar seluruh anggota KORPRI untuk tidak berhenti dalam mencapai prestasi. Prestasi harus terus diraih dan tidak boleh puas begitu saja.
"Sesuatu yang baik menjadi kewajiban untuk terus kita laksanakan sampai kapanpun. Sesuatu yang masih belum baik, belum sempurna menjadi kewajiban kita untuk kita sempurnakan untuk kita tingkatkan pencapaiannya," katanya.
Sementara itu, Ketua KOPRI Kota Mojokerto Gaguk Tri Prasetyo dalam peringatan HUT ke-51 KORPRI pihaknya menghadirkan sejumlah agenda.
"Mulai dari bakti sosial, pasar murah, donor darah, senam bersama, ziarah nasional, dan berbagai lomba untuk anggota KORPRI," tutup Gaguk.
(prf/ega)