Seorang pria di Gresik tega memukul istrinya dengan linggis. Aksi ini dilakukan usai keduanya terlibat cekcok diduga akibat sang istri menegur suaminya yang main judi online.
Akibatnya, korban mengalami luka di bagian kepala cukup parah.
Informasi yang dihimpun, peristiwa itu terjadi di Desa Banjaran, Kecamatan Driyorejo, Gresik sekitar pukul 09.00 WIB. Diduga, pria yang bernama Muit tersebut kesal terhadap istrinya yang berinisial SW setelah terjadi adu mulut.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Ada istri dipukul suaminya tadi jam 9 pagi," kata kata Sakur salah satu warga Driyorejo, kepada detikJatim, Kamis (14/11/2024).
Sakur mengaku belum mengetahui pasti penyebab pertengkaran tersebut. Namun, dari informasi yang ia dapat dari tetangganya, pelaku nekat memukul istrinya dengan linggis lantaran kesal ditegur karena sering main judi online.
"Dari informasi yang saya dapat, keduanya sempat bertengkar. Kalau gak salah, karena judi slot atau perselingkuhan gitu," tambahnya.
Terpisah, Kapolsek Driyorejo AKP Mushiram membenarkan adanya Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT) tersebut. Saat ini, polisi masih melakukan penyelidikan dan pemeriksaan.
"Iya benar. Saat ini anggota masih dilakukan penyelidikan," kata Mushiram.
Mushiram menambahkan, korban mengalami luka di bagian kepala. Saat ini, korban masih menjalani perawatan di RS Petrokimia Driyorejo Gresik.
"Korban masih menjalani perawatan karena mengalami luka di bagian kepala," pungkasnya.
(irb/hil)