Seorang pelaku pencurian motor nyaris dibakar warga saat hendak membawa kabur motor korban. Pelaku babak belur dihajar massa, bahkan pelaku diikat menggunakan tali.
Pelaku yakni AS warga Desa Petapan, Labang, Bangkalan tertangkap basah mencuri motor warga Desa Sukolilo Barat Kecamatan Labang, Bangkalan.
Kanit Reskrim Polsek Sukolilo Aiptu Hendra Ruslianto mengatakan AS beraksi bersama satu rekannya. Ia menggunakan kunci T untuk membobol motor korban.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Lalu pelaku ketahuan warga, satu pelaku lain kabur sedangkan pelaku inisial AS ini ditangkap dan sempat diamuk massa," ujar Hendra, Selasa (4/6/2024).
Tak cukup dengan memukul pelaku, massa lalu mengikat AS dan hendak membakarnya hidup-hidup. Namun, tokoh setempat berhasil mengamankan pelaku dan membawanya ke kantor polisi.
"Sudah kami amankan dan pelaku juga mendapatkan penanganan medis karena mengalami luka di kepalanya," imbuhnya.
Aksi menghakimi pelaku oleh warga setempat juga terekam video dan menyebar di media sosial. Dalam rekaman terlihat, pelaku dihajar massa hingga babak belur dan tersungkur. Peristiwa itu terjadi pada Sabtu (1/6)
Dalam video terlihat, tubuh pelaku terjatuh ke tanah hingga kepalanya mengeluarkan darah. Di samping kepala pelaku juga terdapat kunci T yang digunakan untuk melakukan pencurian motor.
(dpe/iwd)