"Tadi siang ibu dan kakaknya datang ke sini," kata Kasat Reskrim Situbondo, AKP Dhedi Ardi Putra, Rabu (28/6/2023).
Menurut Dhedi, kakak dan ibunya telah melihat langsung dan mengenali dengan pasti bahwa beberapa pakaian yang berhasil diamankan dinyatakan milik korban.
Salah satu celana pendek yang dikenakan korban bahkan dikenali merupakan milik kakaknya saat pergi dari rumah. Korban diketahui pergi dari rumah 4 hari lalu.
"Baju atau jaket hodie warna hitam diakui ibunya dibelikan pada Hari Raya kemarin," bebernya.
Selain itu, lanjut Dhedi, keluarga juga mengenali ciri-ciri fisik yang melekat di tubuh korban. "Ciri-ciri fisik korban juga diyakini sebagai anaknya yang hilang sejak empat hari lalu," tandas Dhedi.
Sesosok mayat pria tanpa identitas ditemukan kawasan wisata Pantai Tampora, Situbondo. Mayat diduga korban pembunuhan karena ditemukan sejumlah luka bacok.
Mayat korban pertama kali ditemukan sejumlah remaja yang tengah berolahraga Selasa (27/6) sore. Saat itu mereka mencium bau menyengat di sekitar lokasi.
Penemuan ini selanjutnya dilaporkan ke pihak polisi. Setelah melakukan oleh TKP, Korban kemudian dievakuasi ke RSUD Abdoer Rahem, Situbondo.
(abq/iwd)