Dari informasi yang dihimpun, maling motor itu mengenakan kaus berkerah berwarna merah. Pria tersebut dilumpuhkan warga, diikat, dan berdarah di bagian wajah.
Kapolsek Kenjeran Surabaya Kompol Ardhi Purboyo membenarkan adanya kejadian itu. Pria tersebut telah diamankan oleh pihaknya setelah diserahkan oleh warga.
"Benar, sudah diamankan," kata Ardhi saat dikonfirmasi detikJatim, Selasa (28/3/2023).
Namun, Ardhi tak menjelaskan secara detail kejadian tersebut. Karena kasus itu masih didalami oleh pihaknya.
"Masih didalami, kami masih mengembangkan, sejauh ini masih satu yang diamankan, diduga maling sepeda motor," ujarnya.
Ardhi menuturkan tak menutup kemungkinan ada lebih dari 1 pelaku. Karena kejahatan curanmor biasanya dilakukan minimal dua pelaku.
"Diduga lebih dari satu, beri kami kesempatan untuk mendalami, ada kaitannya dengan komplotan-komplotan yang sudah kami mapping sebelumnya," tandas Ardhi.
(pfr/iwd)