Seorang suami di Sampang kalap dan membacok hingga tewas pria yang telah menyelingkuhi istrinya. Pelaku juga kesal karena foto dan video intim istrinya diunggah ke media sosial.
Pelaku adalah S (40). Sementara korban adalah Taklik (46). Pembunuhan di Banyuwates, Sampang itu terjadi pada Kamis (8/9).
S mengaku pembunuhan itu tak direncanakannya. Karena saat itu ia secara tak sengaja bertemu korban di tempat pemotongan rambut. Seketika itu, ia teringat dendamnya dan langsung membacok korban dengan membabi buta.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Waktu itu saya pas kebetulan ada di sekitar tempat potong rambut (TKP) dia nggak tahu saya tapi saya tahu dia lewat postingan foto intimnya bersama istri saya, ya sudah langsung saya tusuk dia (korban)," kata S di hadapan penyidik Polres Sampamg, Senin (12/9/2022).
Pelaku menyebut korban memposting foto dan video intimnya bukan sekali saja, tapi lebih dari itu. Hal ini lah yang kemudian membuat pelaku sakit hati. Korban memang telah menyelingkuhi istri pelaku selama ini.
"Dia (korban) meng-upload foto foto telanjang istri saya itu bukan hanya sekali dua kali tetapi sering kali," ungkap S.
Kapolres Sampang AKBP Arman membenarkan motif kejadian tersebut dipicu rasa sakit hati pelaku yang merasa terganggu oleh ulah korban. Korban bahkan beberapa kali mengancam istri pelaku.
"Menurut pengakuan pelaku, korban bukan hanya mengancam menyebarkan foto intim bersama istri pelaku. Namun foto-foto intim mereka diunggah ke Facebook inilah yang membuat pelaku kemudian dendam," ungkap Arman.
Korban sendiri dibacok hingga tewas dengan menggunakan celurit. Sejumlah luka di bagian paha,tangan, badan dan dagu sebelah kanan ditemukan di tubuh korban.
Selain mengamankan pelaku, polisi juga menyita celurit yang digunakan untuk menghabisi korban dan satu setel pakaian korban sebagai barang bukti.
(iwd/iwd)