Miris! Lantai 2 Pasar Legi Kota Blitar Sepi Mamring Ditinggalkan Pedagang

Miris! Lantai 2 Pasar Legi Kota Blitar Sepi Mamring Ditinggalkan Pedagang

Fima Purwanti - detikJatim
Rabu, 25 Okt 2023 15:54 WIB
Pasar Legi Kota Blitar
Kios di lantai 2 Pasar Legi Kota Blitar banyak yang tutup ( Foto: Fima Purwanti)
Kota Blitar -

Ratusan kios pedagang di Lantai 2 Pasar Legi Kota Blitar masih tertutup rapat. Kios - kios itu kompak kosong, tanpa pedagang. Selain itu, dua eskalator juga tak difungsikan. Alasannya karena tak ada pengunjung yang datang ke lantai 2.

Bangunan Lantai 2 Pasar Legi Kota Blitar diresmikan April 2022. Itu setelah Pasar Legi sempat mengalami kebakaran pada 2016. Pasar Legi pun dipoles sedemikian rupa untuk membangkitkan gairah ekonomi pedagang usai terdampak kebakaran.

"Iya masih sepi. Ya seperti ini setiap hari. Tapi ya tetap jualan saja," ujar salah satu pedagang di lantai 2 Pasar Legi Kota Blitar, Duroh (45) saat ditemui detikJatim, Rabu (25/10/2023).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Pasar Legi Kota BlitarTerlihat banyak kios di lantai 2 Pasar Legi Kota Blitar tutup (Foto: Fima Purwanti)

Duroh mengaku tetap buka lapak dagangan meskipun sepi pembeli. Itu karena pekerjaan utamanya hanyalah menjadi pedagang pakaian di Pasar Legi tersebut.

"Iya tetap jualan, mau bagaimana lagi. Tetap buka saja, ya meskipun sepi yang datang. Tetap buka daripada tidak buka, kiosnya jadi tutup," terangnya.

ADVERTISEMENT

Menurut Duroh, hanya sedikit pedagang yang membuka kios dagang. Selebihnya tutup, bahkan sejak mulai diresmikan. Padahal kios-kios tersebut sudah dipastikan ada pemiliknya.

Tak hanya ratusan kios pedagang di lantai 2 yang kosong melompong. Tetapi dua eskalator yang ada di Pasar Legi juga tak difungsikan. Sebab, tak banyak pengunjung yang datang. Sehingga eskalator itu dimatikan.

"Enggak nyala, jadi cuma bisa lewat saja seperti jalan biasa," kata seorang pembeli Yuni Solikah.

Yuni berharap eskalator dapat difungsikan kembali meskipun tidak banyak pengunjung yang datang. Sebab eskalator merupakan fasilitas untuk pengunjung maupun pedagang pasar.

Berdasarkan informasi yang dihimpun detikJatim, lantai 2 Pasar Legi Kota Blitar sepi karena tak banyak pedagang yang membuka kios. Selain itu, tidak sedikit pengunjung atau pembeli yang lebih memilih membeli keperluan di lantai 1 (dasar). Adapula yang memilih membeli di kios pedagang yang lebih dekat dengan jalan raya.




(dpe/iwd)


Hide Ads