Rotasi di Polres Mojokerto Kota, Kasat Lantas Dijabat Akpol 2015

Rotasi di Polres Mojokerto Kota, Kasat Lantas Dijabat Akpol 2015

Enggran Eko Budianto - detikJatim
Selasa, 10 Jun 2025 14:15 WIB
Sertijab di Polres Mojokerto Kota
Sertijab di Polres Mojokerto Kota/Foto: Dokumen Humas Polres Mojokerto Kota
Mojokerto -

Rotasi pejabat utama juga menyasar Polres Mojokerto Kota. Kasat Lantas AKP Mulyani yang dipercaya menjabat Kapolsek Jombang, posisinya digantikan alumni Akpol 2015.

Kasat Lantas Polres Mojokerto Kota kini dijabat AKP Galih Yasir Mubaroq STK, SIK. Sebelumnya, alumni Akpol 2015 ini bertugas di Ditlantas Polda Jatim. Sedangkan AKP Mulyani dipercaya menjabat Kapolsek Jombang.

Serah terima jabatan Mulyani kepada Galih digelar dalam upacara yang dipimpin Kapolres Mojokerto Kota AKBP Daniel S Marunduri di Lapangan Patih Gajah Mada. Upacara ini juga diikuti para PJU.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Daniel mengapresiasi dedikasi Mulyani untuk Polres Mojokerto Kota selama ini. Ia juga menyambut kedatangan Galih sebagai Kasat Lantas yang baru.

"Semoga dapat segera menyesuaikan diri dan dapat memberikan inovasi untuk optimalisasi pelayanan kepada masyarakat," terangnya di lokasi upacara, Selasa (10/6/2025).

ADVERTISEMENT

Selama bertugas di Mojokerto, Mulyani dikenal sebagai polisi yang humble. Salah satu programnya adalah Cangkrukan Mahameru di Jalan Benteng Pancasila. Program ini memberi sarapan gratis untuk warga kurang mampu.

Kasi Humas Polres Mojokerto Kota Ipda Slamet Haryono menuturkan, rotasi atau mutasi jabatan menjadi rutinitas di tuhuh Polri.

"Pergantian pejabat sebagai bagian dari strategi organisasi (Polri) dalam meningkatkan efektivitas kinerja satuan," tandasnya.




(auh/hil)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads