Seorang pria menggegerkan warga di Kecamatan Krucil, Kabupaten Probolinggo, pada Rabu (28/5/2025) malam. Ia mengaku menjadi korban begal.
Pria tersebut diketahui bernama Nur Hasan (30), warga Dusun Barat RT 001 RW 001, Desa Tambelang, Kecamatan Krucil, Kabupaten Probolinggo, Jawa Timur. Meski mengaku dibegal, Nur Hasan tidak mengalami luka sedikit pun.
Kasatreskrim Polres Probolinggo AKP Putra Fajar Adi Winarsa mengatakan, informasi tentang pria yang mengaku dibegal itu menyebar luas melalui grup WhatsApp.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Setelah mendapat informasi itu, kami langsung meminta anggota Polsek Krucil untuk mengecek kepastiannya. Karena memang korban tidak melapor ke polsek setempat," kata Fajar, Kamis (29/5/2025).
Dari keterangan korban saat ditemui anggota Polsek Krucil di puskesmas setempat, lanjut Fajar, Nur Hasan mengaku hanya dipukul menggunakan dahan kayu pada bagian lengan dan punggung.
"Sepeda motor korban juga tidak diambil pelaku. Hanya saja, uang korban dari sejumlah Rp 7 juta diambil Rp 6 juta oleh pelaku. Ini yang masih kami dalami," ujar Fajar.
Tak hanya itu, menurut Fajar, korban juga mengaku bahwa uang Rp 6 juta yang diambil pelaku dari jok sepeda motornya itu merupakan uang kantor yang rencananya akan disetorkan.
"Korban tidak mengalami luka apapun akibat benda atau senjata tajam. Selain itu, sepeda motor korban juga tidak diambil pelaku," pungkasnya.
(irb/hil)