Sesosok mayat ditemukan di pinggir Pantai Desa Duwet, Panarukan, Situbondo. Diduga, jasad tersebut merupakan orang yang dilaporkan hilang sehari sebelumnya.
Mayat berjenis kelamin lelaki itu kali pertama ditemukan sekitar pukul 05.00 oleh Jaelani, warga setempat saat mencari kerang laut di pinggir pantai.
Keterangan didapat, saat ditemukan mayat dalam kondisi tubuh terlentang bagian kaki terlilit jaring ikan. Pun di bagian dada korban tampak adanya luka bakar.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Penemuan mayat tersebut lantas segera dilaporkan kepala desa setempat, dilanjutkan ke Polairud Polres Situbondo, BPBD, serta ke Basarnas Pos Jember.
Setelah dilakukan olah TKP, mayat kemudian dievakuasi dari lokasi penemuan, untuk selanjutnya dibawa ke RSUD Abdoer Rahem Situbondo.
"Mayat itu memang diduga orang yang kemarin dilaporkan keluarganya hilang sejak Sabtu malam," kata Kasat Polairud Polres Situbondo, AKP Gede Sukarmadiyasa, Senin (13/1/2025).
Gede menambahkan, sejak adanya laporan orang hilang tersebut, pihaknya langsung melakukan penyisiran di sekitar pantai yang dicurigai hingga penyisiran ke perairan pantai.
"Tentang identitas dan penyebab meninggalnya, kita menunggu hasil visum et repertum yang dilakukan rumah sakit," tandas Gede Sukarmadiyasa.
Baca juga: 11.317 Hewan Ternak di Jatim Terjangkit PMK |
Sebelumnya, seorang warga Desa Sumberkolat, Panarukan, bernama Tubrani (37) dilaporkan hilang, Minggu (12/1/2025).
Menurut keterangan istrinya, Lugita Wardani (26), suaminya berpamitan untuk mencari ikan di Pantai Para, Duwet, Panarukan, Sabtu (11/1/2025) sekitar pukul 22.00.
Namun, hingga keesokan harinya sekitar pukul 13.30 korban tak kunjung pulang. Pihak keluarga akhirnya melaporkan kejadian tersebut ke pihak berwenang.
Pencarian akhirnya dilakukan ke pantai Paras, Duwet. Namun Tubrani tak ditemukan. Yang ditemukan hanya sepeda motornya saja, yang diparkir di sekitar pantai Paras.
(irb/hil)