Deretan Kecelakaan di Surabaya gegara Pengemudi Mabuk Sepanjang 2024

Kaleidoskop 2024

Deretan Kecelakaan di Surabaya gegara Pengemudi Mabuk Sepanjang 2024

Praditya Fauzi Rahman - detikJatim
Senin, 30 Des 2024 20:15 WIB
Innova seruduk warung tewaskan 2 orang di Surabaya
Innova seruduk warung tewaskan 2 orang di Surabaya (Foto: Dokumen Command Center 112 Surabaya)
Surabaya -

Sejumlah peristiwa kecelakaan terjadi di Surabaya selama 2024. Dari sejumlah laka lantas itu, Sebagian di antaranya adalah pengendara yang mengemudi dalam pengaruh alkohol.

Berikut sejumlah kecelakaan yang disebabkan pengemudi mabuk sambil berkendara di Surabaya.

1. Mobil Dikendarai Wanita Mabuk Asal Solo Tabrak Median Jalan

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Diduga berkendara di bawah pengaruh alkohol, 2 wanita asal Kota Solo menabrak media jalan di Jalan Kusuma Bangsa, Senin (1/1/2024) sekitar pukul 03.28 WIB saat mengendarai mobil Audi A6 dengan nomor polisi AD 1704 MT. Mobil yang dikendarai Adik Wulan Dari (20) mengalami kerusakan di bagian bumper akibat menabrak rambu lalin dan pohon.

Petugas di sekitar lokasi saat itu menyebutkan mobil warna hitam itu melaju kencang dari arah Jalan Stasiun Gubeng. Saat melintas di tikungan Grand City tepatnya di depan pintu parkir mal, mobil kehilangan kendali dan merangsak ke median jalan.

ADVERTISEMENT

Tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan tunggal tersebut. Pengemudi sempat tidak sadar setelah menabrak median jalan. Mobil baru diderek sekitar pukul 04.00 WIB.

2. Mobil Dikendarai Polisi Mabuk Tabrak Taman

Kecelakaan terjadi di sebuah taman di Raya Menur pada Minggu (4/2/2024) sekitar pukul 05.30 WIB. Saat itu, sebuah mobil Terios L 1567 NX warna silver menabrak taman.

Pengemudi mobil selamat tanpa mengalami luka lecet atau cedera. Meski, pengemudi yang bertanggung jawab atas kecelakaan itu diketahui dalam kondisi mabuk yang merupakan seorang polisi berinisial VBD (21) asal Malang.

Selama proses evakuasi, sopir tidak dapat memberikan keterangan secara lengkap karena masih terpengaruh minuman keras.

Tak ada korban jiwa dalam peristiwa itu. Namun terdapat kerusakan pada mobil pengemudi dan taman tersebut.

3. Brio Dikendarai Warga Sidoarjo Mabuk Tabrak PJU

Sebuah mobil mengalami kecelakaan tunggal di Surabaya. Mobil tersebut menabrak lampu penerangan jalan umum (PJU) gegara dikemudikan seorang wanita bernama Silvia yang tengah mabuk.

Kecelakaan terjadi Minggu (12/5/2024) sekitar pukul 05.00 WIB. Tepatnya di Jalan Panglima Sudirman atau depan Gedung Intiland Tower Surabaya. Mobil yang dikemudikan adalah Honda Brio W 1181 QK

Kecelakaan terjadi saat pengemudi oleng lantaran berada di bawah pengaruh alkohol lalu menabrak pengaman trotoar dan tiang PJU.

Pengemudi 25 tahun itu dipastikan selamat. Namun, terdapat kerusakan pada median jalan dan tiang PJU di lokasi.

4. CR-V Terbalik Dikendarai Pemuda Mabuk

Sebuah mobil Honda CR-V L 1821 ACN kecelakaan di Jalan Pasar Kembang pada Sabtu (25/5/2024). Diduga pengemudi kendaraan abu-abu metalik berinisial AYN itu dalam kondisi mabuk.

Petugas Command Center 112 Srabaya Romi mengatakan insiden kecelakaan tunggal tersebut terjadi menjelang subuh, sekitar pukul 03.42 WIB. Pria asal Satelit Utara Surabaya itu diduga dalam pengaruh minuman beralkohol.

"Pengemudi terpengaruh minol minuman alkohol," kata Romi dalam keterangannya.

Dia menyebut untuk pengemudi bisa menyelamatkan diri dan selamat. Setelah evakuasi selesai, selanjutnya mobil itu diderek menggunakan derek swasta.

5. Innova Dikendarai Pemuda Mabuk Tabrak Warung, 2 Orang Tewas

Pemuda inisial A (18) warga asal Sendang Mahar Sumenep Madura mengemudikan mobil Innova dengan nomor polisi W 1168 CQ dalam kondisi mabuk. Lalu, menabrak sebuah mobil Honda Jazz yang sedang parkir dan warung di Jalan Kedung Doro Surabaya pada Jumat (1/11/2024) sekitar pukul 04.08 WIB yang mengakibatkan 2 orang tewas.

Dua perempuan, yaitu EN (27) dan T (27) yang berada di mobil Honda Jazz mengalami luka sobek pada kepala bagian belakang. Sedangkan pemilik warung inisial U (34) selamat dari kejadian ini. Nahas, 2 orang pengunjung, seorang laki-laki dan perempuan yang sedang makan di warung itu meninggal dunia.

2 korban meninggal dunia peristiwa mobil tabrak warung itu langsung dievakuasi dan dibawa ke RSUD dr Soetomo Surabaya menggunakan ambulans PMI. Sementara kendaraan sudah diamankan dan peristiwa ini juga ditangani oleh jajaran kepolisian.

Usai peristiwa tersebut, polisi mengamankan dan menetapkan pengemudi sebagai tersangka. Ia ditahan usai aksinya mengemudi di bawah pengaruh alkohol mengakibatkan korban tewas.

6. Pengemudi Fortuner Mabuk Tabrak Pemotor

Kecelakaan yang disebabkan pengemudi mobil mabuk terjadi di Jalan Gubernur Suryo Surabaya pada Jumat (1/10/2024) sekitar pukul 03.30 WIB. Kecelakaan itu melibatkan Toyota Fortuner berwarna abu-abu bernomor polisi DK 1446EV dan sepeda motor bernomor polisi L 3676 CAM.

Kapolsek Genteng Bayu Halim Nugroho menjelaskan peristiwa bermula saat mobil Fortuner yang dikendarai Gede Yogi Syva Mahendra melaju dari dari Jalan Tunjungan menuju ke Gubernur Suryo. Setibanya di lokasi, pengemudi tak bisa bisa mengendalikan mobilnya hingga menabrak pengendara sepeda motor yang dikendarai Imam Mulaik.

Setelah menabrak sepeda motor, mobil tersebut menabrak pohon dan akhirnya berhenti. Bayu memastikan tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut. Meski, pemotor mengalami nyeri pada tulang ekor dan sesak napas.

7. Ford Fiesta Tabrak Motor Pembawa Sampah, 1 Orang Tewas

Fery Firmansyah (22) pengemudi mobil Ford Fiesta AB 1404 GW tewas. Itu setelah mobilnya menabrak motor pembawa sampah di Jalan Manyar Surabaya pada Minggu (8/12/2024) dini hari. Diduga pengemudi dalam kondisi mabuk usai polisi menemukan bill pembayaran dari HW Helen's Night Mart di mobil yang dikendarai.

Kasat Lantas Polrestabes Surabaya AKBP Arif Fazlurrahman mengatakan Firman mengemudi bersama rekannya, HB (17) asal Maluku Utara, Salsa (21), Amanda (19), dan Ela (20) warga Sambikerep. Keempat rekan Firman dalam kondisi luka. Sementara, Firman tewas di lokasi.

"Pengemudi di bawah pengaruh Alkohol karena yang bersangkutan sepulang dari RHU (Rekreasi Hiburan Umum). Ditemukan bill pembelian minuman di Helen's Night Mart Kertajaya," kata Arif, Senin (9/12/2024).

8. Mercy Ugal-ugalan gegara Pengemudi Mabuk Tewaskan 2 Orang

Aksi ugal-ugalan pengemudi Mercy E300 mabuk terjadi pada Senin (23/12/2024) sore. Mobil mewah itu menabrak pesepeda di Kawasan Pakuwon City Surabaya lalu menabrak beberapa pengendara lain hingga Raya Kenjeran. Warga Tambak Arum Bernama Septian Uki Wijaya (38)itu mulanya menabrak 1 pesepeda. Saat ditegur pengendara lain, ia diduga kabur dan menabrak 5 kendaraan lain di Jalan Raya Kenjeran.

Tak butuh Waktu ama polisi memburu dan langsung mengamankan sopir Mercy yang menabrak 6 orang itu. Usai diamankan, Uki jadi tersangka dan ditahan. Akibat aksinya yang ugal-ugalan itu, 2 orang tewas.

"Terhadap pengemudi Mercedes Benz bernama SUW kami sudah tetapkan yang bersangkutan menjadi tersangka. Negatif narkotika, namun dalam kandungan darahnya mengandung 0.16 mg alkohol dalam 1 liter darahnya. Kondisi ini sangat mempengaruhi kesadaran kemampuan motorik pengendara," ujar Kasat Lantas Polrestabes Surabaya AKBP Arif Fazlurrahman, Selasa (24/12/2024).

Arif menyebut bahwa Uki sebelumnya mabuk bersama temannya di salah satu kafe di wilayah Pakuwon City, Surabaya Timur. Meski mengakui, menyesali, dan meminta maaf, warga Lebak Arum Gang 6 Surabaya itu tetap ditahan untuk mempertanggungjawbkan perbuatannya. Selain itu, pihak keluarga keluarga korban juga berharap pertanggungjawaban dari pelaku dan dihukum seadil adilnya.




(pfr/iwd)


Hide Ads