Satlantas Polres Jombang membuat pos pelayanan (posyan) Operasi Lilin Semeru 2024 bertema rumah cokelat untuk manarik para pemudik. Tak hanya unik, pos ini dilengkapi sejumlah fasilitas yang siap memanjakan para pemudik.
Posyan berbentuk rumah cokelat seperti dalam kisah negeri dongeng ini terletak di Jalan KH Wahid Hasyim. Pos ini nampak sangat menarik karena dihiasi berbagai ornamen seperti cokelat. Sehingga mirip rumah cokelat betulan.
Tidak hanya bentuknya yang unik, posyan Nataru Polres Jombang ini siap memanjakan para pemudik secara gratis dengan sejumlah fasilitasnya. Mulai dari pijat, pelayanan kesehatan, minuman serba cokelat, es krim cokelat, playground untuk anak-anak, tempat swafoto, monitor jalur mudik, hingga informasi jalur alternatif.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Kanit Regident Satlantas Polres Jombang Iptu Anang Setiyanto menjelaskan, posyan bertema rumah cokelat ini dibuat untuk menarik para pemudik agar singgah. Anak-anak yang ikut mudik juga diharapkan senang dan nyaman mampir di posyan ini.
"Sehingga nanti akan banyak pemudik yang bisa singgah ke tempat kami merasa puas dan senang," jelasnya kepada wartawan di lokasi, Senin (23/12/2024).
Kasat Lantas Polres Jombang Iptu Rita Puspitasari juga membuat sayembara untuk lomba foto di posyan rumah cokelat. Bagi 5 orang pemenang akan mendapatkan hadiah Cokelat Dubai.
Caranya adalah dengan memposting foto posyan rumah cokelat melalui Instagram dan tag akun @satlantaspolresjombang. Pemenang lomba akan diumumkan pada 30 Desember 2024.
"Ada 5 hadiah cokelat dubai untuk 5 orang pemenang. Hadiah bisa diambil 31 Desember 2024 pukul 10.00 WIB di posyan rumah cokelat," ungkapnya.
Polres Jombang juga mendirikan 5 pos pengamanan selama 13 hari Operasi Lilin Semeru dari 21 Desember 2024 sampai 2 Januari 2025. Lokasinya di RTH Mojoagung, GKJW Mojowarno, Exit Tol Bandar Kedungmulyo, Exit Tol Tembelang, dan utara perlintasan kereta api Desa Gondangmanis.
(abq/iwd)