Polrestabes Surabaya telah melakukan serangkaian persiapan pengamanan jelang Pilkada Serentak 2024. Persiapan pengamanan ini bahkan sudah genap 100%.
"Untuk saat ini Polrestabes Surabaya menyiapkan Pilkada sudah 100%. Personelnya, peralatannya, semuanya sudah disiapkan. Kemudian saat Ops Mantap Praja nanti diterjunkan sekitar 1.600 personel," ujar Kabag Ops Polrestabes Surabaya AKBP Wibowo saat dikonfirmasi detikJatim, Kamis (15/8/2024).
Operasi Mantap Praja sendiri akan digelar selama 135 hari mulai dari tanggal 19 Agustus sampai 31 Desember 2024.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Tujuannya, untuk mengamankan seluruh tahapan Pilkada dengan mengedepankan kegiatan preemtif dan preventif yang didukung dengan penegakan hukum.
Polrestabes Surabaya juga telah memetakan sejumlah kerawanan pilkada. Di antaranya adanya demo dan aksi anarkis yang mengancam beberapa titik, termasuk gedung pemerintahan.
Oleh karena itu, pihaknya telah bekerjasama dengan sejumlah instansi terkait, seperti KPU Kota Surabaya untuk melakukan antisipasi kerawanan. Salah satunya melalui Sispamkota yang sudah digelar pada Rabu (14/8).
"Potensi kerawanan Pilkada berbeda dengan Pemilu. Sehingga potensi gesekan antar pendukung paslon sangat besar. Kami mengimbau kepada masyarakat untuk menjaga kamtibmas Kota Surabaya," pungkas Wibowo.
(irb/hil)