Kris Dayanti menjadi salah satu nama yang digadang-gadang bertarung di Pemilihan Wali Kota (Pilwali) Batu 2024. Dia sudah mendaftar ke partainya, PDIP sebagai bakal calon wali kota (bacawali). Namun, jalan Kris Dayanti untuk mendapat rekom PDIP masih terjal.
Penyanyi yang akrab disapa KD itu harus bersaing dengan empat nama lain yang cukup mentereng. Dua nama merupakan kader internal partai yakni Wakil Bupati Malang Didik Gatot Subroto dan mantan Wakil Wali Kota Batu Punjul Santoso.
Sedangkan dua nama lain dari eksternal partai yang turut mendaftar bacawali Batu lewat PDIP adalah ASN Kota Batu Inol Ertadiansyah dan Wakil Ketua KADIN Kota Malang Bidang Perdagangan dan Distribusi Perdagangan, Dicky Sulaiman.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Ketua Tim 9 Penjaringan Calon Wali Kota Batu PDIP, Simon Purwoali mengatakan, pihaknya menyerahkan nama-nama tersebut ke DPP PDIP. Pihaknya kini tinggal menunggu rekom turun.
"Yang mengambil formulir bakal calon wali kota dan calon wakil wali kota itu ada 9. Namun, dari 9 itu hanya 8 orang yang mengembalikan formulir," jelas Simon kepada detikJatim, Senin (27/5/2024).
"Rinciannya 5 nama calon wali kota dan 3 nama wakil wali kota," sambungnya.
Simon menjelaskan, ketiga nama bacawawali Batu itu antara lain mantan hakim Bambang Ideal, Ketua PAC PDIP Junrejo Asaf Yayah, dan pengacara Suwito.
(dpe/dte)