Sebanyak 732 calon jemaah haji (CJH) kloter pertama dan kedua dari Kabupaten Bojonegoro tiba di Asrama Haji Embarkasi Surabaya (AHES). CJH langsung dilakukan pemeriksaan kesehatan dan pembekalan keberangkatan haji secara bergantian tiap kloter.
Dari pantaun detikJatim, 366 CJH kloter pertama tiba pukul 05.30 WIB. Lalu, 366 CJH kloter kedua sampai Asrama Haji pukul 05.58 WIB.
Saat kloter pertama tiba langsung turun di Hall Mina menjalani pemeriksaan kesehatan oleh Balai Besar Kesehatan Karantina (BBKK) Surabaya, lalu lanjut pembekalan keberangkatan haji.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Sedangkan kloter kedua turun di Gedung Muzdalifah menjalani pembekalan keberangkatan haji, lalu melakukan pemeriksaan kesehatan.
Salah satu CJH kloter pertama dari Bojonegoro, Mutnainah Mukri Syihab (58) bahagia akhirnya tahun ini bisa berangkat bersama suaminya Badri Wiji (65) sesuai jadwal.
![]() |
Ia berangkat dari Bojonegoro pukul 02.30 WIB dan tiba di Asrama Haji pukul 05.30 WIB.
"Alhamdulillah bisa berangkat berdua bersama suami. Persiapannya yang terpenting sehat dulu, bawa obat-obatan, bawa alas kaki lebih," ujar istri dari pedagang tembakau ini, Sabtu (11/5/2024).
Ia juga bersyukur bisa melunasi biaya haji sebesar Rp 59 juta per orang beberapa bulan sebelum keberangkatan. Dirinya berharap saat di Mekkah, ingin fokus beribadah menjalankan rukun Islam kelima.
"Doanya bisa menjalani haji sampai selesai, sehat di sana sampai pulang," harapnya.
Hari pertama, dijadwalkan ada lima kloter dari empat kloter Kabupaten Bojonegoro dan satu kloter Kabupaten Lamongan tiba di AHES. Total ada 1.830 CJH tiba di Asrama Haji.
(esw/fat)