Banjir Lahar Semeru Hanyutkan 7 Tiang Listrik, 80.211 Pelanggan Terdampak

Banjir Lahar Semeru Hanyutkan 7 Tiang Listrik, 80.211 Pelanggan Terdampak

Nurhadi Wicaksono - detikJatim
Minggu, 21 Apr 2024 09:37 WIB
7 tiang listrik hanyut terkena banjir lahar dingin Semeru, 80 ribu lebih masyarakat terdampak
7 tiang listrik hanyut terkena banjir lahar dingin Semeru, 80 ribu lebih masyarakat terdampak (Foto: Nurhadi Wicaksono/detikJatim)
Lumajang -

Banjir lahar dingin Gunung Semeru mengakibatkan tujuh tiang Jaringan Tegangan Rendah (JTR) PLN patah dan hanyut terbawa banjir lahar. Tujuh tiang JTR PLN tersebut berada di wilayah Kecamatan Candipuro dan Pronojiwo, Lumajang.

Selain tiang JTR, kabel listrik juga hanyut terbawa arus banjir lahar dingin. Akibat peristiwa ini, sebanyak 80.000 pelanggan di wilayah kecamatan Pronojiwo dan Tempursari, serta 211 pelanggan PLN di wilayah Kecamatan Candipuro terdampak.

"Banjir lahar Gunung Semeru mengakibatkan tujuh tiang JTR di wilayah Kecamatan Pronojiwo dan Candipuro patah. Selain itu, kabel juga hanyut terbawa banjir," ujar Supervisor Teknik ULP PLN Tempeh, Wira Eka Wahyudi kepada detikJatim, Minggu (21/4/2024).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

PLN pun menerjunkan personel gabungan, mobil crane serta mobil teknik untuk melakukan perbaikan. Penggantian tiang JTR di wilayah Pronojiwo sudah selesai dilakukan, kini petugas PLN melakukan pemasangan tiang JTR di wilayah Kecamatan Candipuro.

"Untuk pemasangan tiang JTR di wilayah Pronojiwo sudah selesai dilakukan, saat ini kami sedang melakukan pemasangan tiang di wilayah Candipuro," terang Eka.

ADVERTISEMENT

PLN juga akan memindahkan posisi tiang JTR ke desa Jugosari, Kecamatan Candipuro di Bukit Sumberlangsep untuk menghindari terjangan banjir lahar. Pengerjaan pemasangan tiang JTR direncanakan selesai Senin (22/4) sore.

Sebelumnya, banjir lahar dingin Gunung Semeru menerjang kawasan Semeru sejak Kamis (18/4/2024). Kejadian ini juga berbarengan dengan insiden tanah longsor. Dari dua bencana ini, sebanyak tiga orang tewas hingga 19 jembatan rusak diterjang banjir lahar.




(hil/iwd)


Hide Ads