Warga Kelurahan Patokan, Situbondo digemparkan dengan penemuan sesosok mayat perempuan di gorong-gorong selokan. Mayat perempuan lanjut usia ini ditemukan dalam kondisi berpakaian lengkap.
Penemuan mayat ini berawal saat saluran irigasi yang berada di tengah lingkungan meluap. Setelah ditelusuri pada Selasa (2/4) malam, ternyata saluran tersumbat sesosok mayat.
Belakangan diketahui, jenazah tersebut merupakan warga setempat bernama Astutik (65), warga Lingkungan Karangasem, Kelurahan Patokan, Kota Situbondo.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Keterangan yang dihimpun di lokasi kejadian menyebut, sebelumnya korban sempat pamit pada keluarganya hendak ke sungai.
Kuat dugaan, korban terpeleset dan terjatuh ke saluran irigasi. Saat terjatuh tersebut, kepala korban dalam posisi di bawah. Sehingga langsung pingsan.
"Awalnya saya menduga gorong-gorong tersumbat tumpukan sampah, namun setelah dicek ternyata tersumbat jasad almarhumah Hj Astutik," ungkap Tohari, salah seorang warga setempat, Rabu (3/4/2024).
Sementara itu, Kasat Reskrim Polres Situbondo AKP Momon Suwito Pratomo membenarkan penemuan mayat Astutik di saluran irigasi yang tak jauh dari rumahnya.
Lantaran pihak keluarga menolak untuk dilakukan autopsi, korban langsung dimakamkan di pemakaman umum setempat.
"Keluarga almarhumah menerima kejadian itu sebagai musibah. Tapi sudah membuat surat pernyataan," pungkas Momon Suwito Pratomo.
(hil/dte)