Prabowo-Gibran Unggul Quick Count, Akademisi UB: Yang Kalah Harus Legowo

Prabowo-Gibran Unggul Quick Count, Akademisi UB: Yang Kalah Harus Legowo

Muhammad Aminudin - detikJatim
Rabu, 14 Feb 2024 21:26 WIB
Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka di Istora Senayan (YouTube Waktunya Indonesia Maju)
Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka di Istora Senayan (Foto: YouTube Waktunya Indonesia Maju)
Kota Malang -

Paslon 02 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka unggul dalam quick count sejumlah lembaga survei. Hasil hitung cepat Pilpres 2024 itu dinilai wujud pilihan rakyat dalam menentukan pemimpin Indonesia mendatang.

"Dalam sistem pemerintahan yang demokratis dan mendukung atmosfir yang demokratis saya kira siapa pun yang kalah dalam pemilihan oleh rakyat harus legowo dengan hasil yang ditampilkan," ujar pengamat politik Universitas Brawijaya, Profesor Anang Sujoko kepada detikJatim, Rabu (14/2/2024).

"Artinya bahwa itulah representasi dari mayoritas atau sebagian besar rakyat Indonesia," sambung Dekan FISIP UB ini.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Menurut Anang, dalam proses demokrasi memang ada konsekuensi yang harus diterima. Dan hasil dari proses pemilihan oleh rakyat harus diterima dengan legowo oleh siapapun.

"Dan apapun yang menjadi konsekuensi dari demokrasi ini harus diterima oleh siapa pun. Jadi intinya siapapun yang kalah dalam pemilihan rakyat harus menerima dengan legowo," tuturnya.

ADVERTISEMENT

Begitu sebaliknya, kata Anang, siapapun yang unggul dalam sebuah proses demokrasi, dalam hal ini Prabowo-Gibran harus pandai merangkul siapa pun yang ada dalam sistem demokrasi di negara ini.

"Dan siapapun yang menang dalam hal ini melalui quick count paslon nomor 02 dimenangkan oleh penghitungan cepat itu. Maka ya harusnya bisa dan pandai untuk merangkul siapapun yang ada dalam sistem demokrasi yang ada di Indonesia ini," ujarnya.

"Sehingga harapannya, kalaupun ada opisisi ya oposisi yang sehat. Dan penguasa tidak menjadikan oposisi sebagai musuh melainkan sparing partner dalam membangun NKRI ini bisa menjadi lebih baik lagi," pungkasnya.

Quick count sejumlah lembaga survei yang ditayangkan di detikPemilu hingga pukul 18.30 WIB rata-rata data yang masuk mencapai 80%. Hasilnya, Prabowo-Gibran unggul. Anies-Muhaimin di posisi kedua, dan Ganjar-Mahfud posisi terakhir.

Berikut ini hasil quick count lembaga survei hingga pukul 18.30 WIB.

Litbang Kompas

Anies-Muhaimin 25.25%

Prabowo-Gibran 58.71%

Ganjar-Mahfud 16.04%

Indikator

Anies-Muhaimin 25.62%

Prabowo-Gibran 57.87%

Ganjar-Mahfud 16.51%

LSI Denny JA

Anies-Muhaimin 25.12%

Prabowo-Gibran 58.34%

Ganjar-Mahfud 16.54%

Charta Politika

Anies-Muhaimin 25.74%

Prabowo-Gibran 57.69%

Ganjar-Mahfud 16.56%

Poltracking

Anies-Muhaimin 24.44%

Prabowo-Gibran 59.17%

Ganjar-Mahfud 16.39%

PRC

Anies-Muhaimin 24.26%

Prabowo-Gibran 59.15%

Ganjar-Mahfud 16.59%




(dpe/dte)


Hide Ads