Banjir di Jalan dan Terminal Benowo Surabaya, Nekat Terobos Malah Mogok

Banjir di Jalan dan Terminal Benowo Surabaya, Nekat Terobos Malah Mogok

Jemmi Purwodianto - detikJatim
Selasa, 06 Feb 2024 11:37 WIB
Jalan terminal Benowo banjir.
Jalan terminal Benowo banjir/Foto: Jemmi Purwodianto/detikJatim
Gresik -

Hujan deras yang mengguyur Surabaya dan sekitarnya membuat sejumlah jalan terendam banjir. Meski beberapa di antaranya sudah surut, beberapa jalan terminal masih tergenang banjir. Seperti yang terjadi di Terminal Benowo.

Dari informasi yang dihimpun detikJatim, banjir mencapai 50 sentimeter merendam jalan dan Terminal Benowo, Pakal, Surabaya. Kondisi ini mengakibatkan banyak motor mogok karena menerobos banjir. Kemacetan pun tak terelakkan.

"Mau berangkat kerja ke Surabaya, lah ternyata banjir. Pas mau nerjang (banjir), motor saya mogok," kata Arief, warga Menganti, Gresik, kepada detikJatim, Selasa (6/2/2024).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Arief mengaku hendak bekerja di pabrik kawasan Margomulyo. Namun, karena motornya mati saat menerjang banjir, ia pun memutuskan putar balik dan pulang ke rumah.

"Karena sudah terlambat, belum lagi motor mogok, ya sudah saya izin tidak masuk dulu. Apalagi infonya di Margomulyo juga macet karena banjir," tambahnya.

ADVERTISEMENT

Hal yang sama dialami Anto, warga Surabaya. Ia yang bekerja di kawasan Gresik Kota juga harus kembali pulang lantaran banyak jalanan yang terendam banjir.

"Mau muter ke Osowilangon infonya juga malah lebih dalam. Dari pada mogok, yawes pulang saja," kata Anto.




(irb/sun)


Hide Ads