SBY Turun Gunung Kampanyekan Prabowo di Kota Malang

SBY Turun Gunung Kampanyekan Prabowo di Kota Malang

Muhammad Aminudin - detikJatim
Kamis, 01 Feb 2024 14:38 WIB
Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) di Gedung Pemuda Temanggung, Selasa (16/1/2024).
Ketua Majelis Tinggi Demokrat, Susilo Bambang Yudhoyono. (Foto: Eko Susanto/file detikJateng)
Malang -

Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) turun gunung mengampanyekan paslon nomor 02 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka di Malang. SBY mendampingi Prabowo dalam kampanye akbar di Stadion Gajayana, Kota Malang.

Dalam kampanye akbar ini, hadir pula Ketua Umum (Ketum) Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dan para petinggi parpol koalisi. Dewan Pengawas Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka, Khofifah Indar Parawansa juga hadir dalam kampanye akbar ini.

Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai Demokrat Teuku Riefky Harsya menjelaskan, kegiatan kampanye akbar ini merupakan puncak rangkaian kampanye dalam Pemilu 2024.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Selain untuk pemenangan partai, kampanye akbar ini juga untuk apel siaga bagi kader, serta simpatisan partai untuk memenangkan Prabowo-Gibran.

"Kampanye akbar ini selain untuk memenangkan Partai Demokrat, salah satunya juga untuk memenangkan Prabowo-Gibran satu putaran," ujar Teuku Riefky kepada wartawan, Kamis (1/2/2024).

ADVERTISEMENT

Terpisah, Bendahara Umum DPP Partai Demokrat Renville Antonio menambahkan, Partai Demokrat memilih Kota Malang sebagai lokasi kampanye akbar karena Malang sebagai barometer Jawa Timur, yang menjadi jujugan masyarakat dari berbagai daerah di Jawa Timur dan berbagai suku di Tanah Air.

"Karena Malang itu salah satu center di Jawa Timur, kita tahu semuanya ada mulai dari wilayah Mataraman, Tapal Kuda, Arek, dan Madura ada di Malang," kata Renville.

Menurut Renville, pada kampanye akbar tersebut, Capres Prabowo Subianto, Presiden ke 6 SBY, Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono, serta Ketua Umum Muslimat NU Khofifah Indar Parawansa juga akan berorasi yang tentunya juga bisa berdampak positif pada pemenangan Prabowo-Gibran.

"Kami senang mereka hadir dalam kampanye akbar. Mereka akan berorasi. Ini jadi kekuatan bersama. Bu Khofifah sebagai juru TKN dan Ketua Muslimat tentunya pasti ada pengaruhnya," ungkapnya.

Kampanye akbar Demokrat di MalangKampanye akbar Demokrat di Stadion Gajayana, Kota Malang. Foto: Muhammad Aminudin/detikJatim

Sementara itu, saat disinggung target perolehan suara Partai Demokrat dalam Pemilu 2024, Renville yang juga caleg DPR RI Dapil Jatim 5 ini mengatakan, untuk DPR RI ditarget mendapatkan 11 kursi. Partai secara internal juga mengadakan survei dan hasilnya juga cukup bagus.

Bahkan, dari hasil survei perolehan suara capres dan cawapres, diperkirakan Prabowo-Gibran bisa menang satu putaran.

"Beberapa survei di atas 50 persen, beberapa (survei) mendekati. Kami optimistis 14 Februari akan naik signifikan. Mudah-mudahan kampanye akbar di tengah center Jatim ini jadi penguat agar 50 persen ke atas bisa kami raih," pungkasnya.

Dari pantauan detikJatim, ribuan masyarakat berbondong-bondong hadir ke Stadion Gajayana Kota Malang, sejak siang. Kampanye akbar ini akan dimeriahkan oleh sejumlah artis ternama.




(hil/dte)


Hide Ads