Siswi kelas 10 SMA Negeri 1 Sampang melahirkan di kelas saat berlangsung ujian. Siswi yang dirahasiakan namanya itu diketahui merupakan murid baru di SMAN 1 Sampang.
"Saya tidak bisa menyebutkan namanya, namun siswi melahirkan itu benar, dia kelas 10," Kata Wakasek Humas SMAN 1 Sampang, Hamid, Kamis (30/11/2023).
"Siswi tersebut baru masuk ke SMAN 1 Sampang, pada bulan Juli 2023 lalu," kata Wakasek Humas SMAN 1 Sampang, Hamid, Kamis (30/11/2023).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Menurut Hamid, usai melahirkan, sang siswi langsung dilarikan ke puskesmas setempat. Sedangkan bayi yang dilahirkan diketahui berjenis kelamin perempuan.
Pihak sekolah langsung membawa siswi yang melahirkan tersebut ke puskesmas Kemuning dengan menggunakan Ambulance.
Seorang siswi SMA Negeri 1 Sampang melahirkan di dalam ruang kelas. Siswa tersebut bahkan melahirkan saat sedang melaksanakan ujian. Sekolah pun mendadak geger.
Pihak sekolah awalnya tak mengetahui bahwa ada siswi yang hamil. Menurutnya, peristiwa ini bermula saat salah satu guru yang menjaga ujian mendengar tangisan bayi.
Ketika di cek, ternyata siswi tersebut telah bersimbah darah dan melahirkan sesosok bayi di sampingnya.
"Kata guru yang menjaga saat ujian, awalnya terdengar suara tangisan, lantas ditegur agar tetap tenang," terangnya.
(abq/iwd)