Api misterius tiba-tiba muncul di rumah Hairun (55), warga Desa Payudan Nangger, Guluk-guluk, Sumenep. Api setidaknya muncul setiap hari selama 4 hari di rumah tersebut dengan titik-titik kemunculan yang selalu berbeda.
Atas saran polisi, penghuni rumah akhirnya mengungsi untuk menjaga hal-hal yang tidak diinginkan. Dikhawatirkan rumah tersebut bisa saja terbakar karena sebelumnya api yang muncul membakar sejumlah benda di dalam rumah.
"Pindah ke rumah saudaranya di sekitar situ," ujar Kasi humas Polres Sumenep Widiarti kepada detikJatim, Sabtu (7/10/2023).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Widiarti mengatakan Polres Sumenep bersama BPBD Sumenep masih melakukan penyelidikan untuk mengungkap misteri munculnya api di dalam rumah tersebut.
"Kita koordinasi dengan BPBD untuk menangani fenomena alam yang di luar akal sehat kita, ini masih kita lakukan lidik dengan para petugas untuk mengetahui apa sebenarnya yang terjadi," kata Widiarti.
(abq/iwd)