PAN Jatim Buka Suara Soal Isu Wabup Blitar Mundur Dipicu Keretakan Hubungan

PAN Jatim Buka Suara Soal Isu Wabup Blitar Mundur Dipicu Keretakan Hubungan

Faiq Azmi - detikJatim
Jumat, 25 Agu 2023 19:21 WIB
Ketua DPW PAN Jatim Ahmad Rizki Sadig
Ketua DPW PAN Jatim Ahmad Rizki Sadig. (Foto: Faiq Azmi/detikJatim)
Blitar -

Wakil Bupati Blitar Rahmat Santoso mundur dari jabatannya untuk maju menjadi calon legislatif DPR RI dari Dapil Jawa Timur IX, Tuban-Bojonegoro. Mundurnya Rahmat diiringi isu keretakan hubungan Wabup dengan Bupati Blitar. Ketua DPW PAN Jatim menyampaikan bantahan terkait isu tersebut.

Ketua DPW PAN Jatim Ahmad Rizki Sadig membantah bila keinginan Rahmat nyaleg ke DPR RI hingga mundur dari jabatannya sebagai Wabup Blitar karena sudah tidak sejalan dengan Bupati Blitar Rini Syarifah.

"Nggak ada kaitannya sama keretakan hubungan dengan Bupati Blitar. Karena kepala daerah kalau mau maju kan harus mundur. Selain Mas Rahmat kan ada Wali Kota Kediri kader PAN Abdullah Abu Bakar yang September ini mundur," kata Sadig, Jumat (25/8/2023).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Usai Konferensi Pers Colors in Unity dalam rangka HUT ke-25 PAN di Kantor DPW PAN Jatim, Sadig membantah mundurnya Rahmat dari Wabup Blitar karena ketidakcocokan dengan Bupati Rini. Apalagi, pada Januari 2023 lalu Rahmat dan Rini sempat 'memanas' akibat pencopotan ajudan istri Rahmat.

"Ndak benar itu," tegasnya.

ADVERTISEMENT

Anggota DPR RI ini menyebutkan bahwa Rahmat mundur dari Wabup Blitar sudah sesuai dengan aturan konstitusi. Soal isu perselisihan tersebut, menurutnya itu hanya gimmick saja.

"Yang proses kan bukan partai. Itu pengajuan mundur secara institusi diberikan kepada DPRD kabupaten. Aturan KPU kan sebagai caleg dia harus mundur, jadi ya biasa aja," tegasnya.

"Bahwa isunya kemudian ada perselisihan itu kan masalah gimmick-gimmick politik yang silakan dimainkan. Pokoknya paling lambat sebelum daftar calon tetap (DCT) sudah mundur," lanjutnya.

Sadig belum memastikan apakah PAN akan mengusung kembali Rahmat Santoso di Pilbup Blitar 2024. "Nanti kami pertimbangkan lagi apakah kami usung lagi Rahmat di Blitar, nunggu hasil kursi," ujarnya.

Dalam pengumuman daftar calon sementara (DCS) yang dirilis KPU RI, nama Rahmat Santoso tercatat masuk sebagai DCS Caleg DPR RI dari PAN dengan Dapil Jatim IX. Rahmat mendapatkan nomor urut 6.




(dpe/iwd)


Hide Ads