Kapolda Jatim Irjen Toni Harmanto menyalurkan hewan kurban ke Pondok Pesantren (Ponpes) Darul Ghuroba Langitan, Widang, Tuban. Hewan kurban diserahkan langsung dari Kapolres Tuban AKBP Suryono.
Pada penyerahan itu Suryono tampak didampingi Wakapolres Tuban Kompol Palma Fitria serta Kasatlantas AKP Kadek Aditya. Hewan kurban diterima langsung oleh pengurus pengurus Ponpes Langitan Gus Muhammad Ahmad Alawi yang merupakan putra KH Ubaidillah Faqih.
"Kami hari ini menyampaikan amanah bapak Kapolda Jatim untuk menyerahkan hewan kurban dari beliau untuk pondok keluarga besar Langitan. Semoga bisa bermanfaat bagi semua," ujar Suryono, Rabu (28/6/2023).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Menurut Suryono penyaluran hewan ternak dari Kapolda Jatim dan Polres Tuban tak hanya dilakukan serentak di sejumlah ponpes. Penyaluran dilakukan sehari menjelang Idul Adha 1444 H.
Salah satunya di Ponpes Bejagung Kidul yang menerima satu ekor sapi. Pada penyerahan ini, hewan ternak diterima langsung oleh pengasuh Ponpes Bejagung KH Abdul Matin Djawahir.
Selain sapi, sebanyak 19 ekor kambing juga didistribusikan oleh para perwakilan kelompok masyarakat di kabupaten Tuban diantaranya, Sekolah SLB, takmir musala, Taman Pendidikan Al Qur'an, serta beberapa instansi mitra polri.
"Alhamdulillah tahun ini ada 3 Ekor Sapi dan 19 ekor Kambing dari Polres Tuban yang kita distribusikan baik ke ponpes maupun tempat lainnya" tutur Suryono.
Suryono berharap dengan momentum hari raya Idul Adha ini, anggota polri di Tuban juga bisa ikut meneladani makna berkurban. Makna dari Idul Adha ini seprti yang telah dikisahkan dari Nabi Ibrahin dan Ismail, putranya.
(abq/iwd)